Kabar Gembira Lagi, BBM Bakal Hadir di Windows Phone

Nah setelah kemaren ada kabar gembira buat para pengguna smartphone Android Gingerbread 2.3.x. yang sudah bisa menginstall BBM di smartphone mereka, maka kali ini kabar gembira juga datang buat kamu pengguna smartphone yang bikinan Microsoft, ayitu Windows Phone.

Saat ini merk yang berbasis Windows Phone memang banyak diproduksi Nokia, secara Nokia juga punyanya Microsoft, dan untuk menambah jumlah pengguna serta menaikan penjualan, maka Nokia juga akan menghadirkan aplikasi messaging yaitu BBBM. Berita ini diumumkan oleh CEO Blackberry yaitu John Chen, Chen mengatakan bahwa aplikasi BBM untuk Windows Phone akan dirilis antara bulan Mei-Juli 2014, setelah sebelumnya Chen mengatakan bahwa BBM untuk Windows Phone akan rilis pada musim panas, atau antara bulan Juni-September.

Hal ini tentu saja sudah ditunggu para pengguna smartphone berbasis Windows Phone, karena tidak lama lagi kamu akan punya PIN BBM seperti teman-teman kamu yang bisa dibagi-bagi ke jejaring sosial kesuakaan kamu. 😛

Chen juga mengatakan bahwa BBM untuk Windows Phone juga sudah akan pre-installed untuk ponsel-ponsel Nokia Lumia yang didistribusikan ke beberapa negara, biar bisa langsung enak-enak pake BMM.

gambar : 360b / Shutterstock.com

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *