Blackberry 10 Segera Dirilis RIM pada 30 Januari 2013

Blackberry 10, OS teranyar dari RIM akan segera dirilis. Jika sesuai dengan rencana, Blackberry 10 akan diluncurkan RIM pada 30 Januari tahun depan.

Selama acara peluncuran yang bakal dilakukan seretak di beberapa negara di dunia, RIM juga akan memamerkan dua ponsel terbaru yang menggunakan Blackberry 10. Demikian tulis Mashable.

Blackberry blog memaparkan nantinya Blackberry 10 memang disuntikkan beberapa fitur-fitur baru yang inovatif. Sebut saja seperti BlackBerry Flow, BlackBerry ® Hub, BlackBerry ® Balance ™, dan BlackBerry Keyboard.

“Dalam membangun Blackberry 10, kami menciptakan pengalaman unik yang bisa beradaptasi dengan kebutuhan pelanggan. Tim kami telah bekerja keras tanpa lelah untuk membawa fitur yang inovatif, browser kelas atas, aplikasi yang kaya, dan kemampuan multimedia,” ujar Thorten Heins, Presiden dan CEO Blackberry.

Pada bulan Mei 2012 RIM merilis Blackberry 10 untuk pengembang. Bulan September lalu RIM memberi sedikit bocoran tentang OS barunya seperti soal kelebaran layar, pengembangan fitur inbox yang mereka sebut Balckberry Hub, serta pemutakhiran di Blackberry Messenger.

Dan terakhir di awal bulan ini, Blackberry 10 tengah diujicoba di 50 operator selular yang berbeda di seluruh dunia.

“Berkat kemitraan yang kuat dengan operator global dan pengembang, kami yakin pelanggan akan miliki pengalaman terbaik dengan Blackberry 10. Kami tak sabar untuk menyajikan Blackberry terbaru bagi pelanggan di seluruh dunia,” pungkas Thorten Heins.

Ibnu Azis

Ibnu Azis

Total posts created: 16
Ibnu Azis covers social media news, web culture, and internet trends. He is based in Yogyakarta and bakso lovers. When his fingers aren't on a keyboard, they're usually dancing on a guitar.

5 thoughts on “Blackberry 10 Segera Dirilis RIM pada 30 Januari 2013”

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *