Isu TOS Instagram baru sempat membuat heboh seluruh dunia, apalagi para pengguna Instagram. Saya sebagai pengguna Lomogram-pun ikut terusik untuk menyelidiki TOS baru yang bikin heboh itu. Dan setelah baca-baca dengan teliti dan seksama, barulah Saya tahu, ternyata TOS yang katanya Instagram akan menjual foto-foto ‘makanan dan kaki’ pengguna itulah yang bikin shock para Instagramers di seluruh dunia.
Oke, mari Kita singkirkan polemik TOS itu, Saya sebagai pengguna Lomogram akan menuliskan tips bagaimana migrasi foto Instagram ke Flickr dengan mudah. Khususnya buat para Instagramers yang mau tutup akun.
- Buka website http://freethephotos.com
- Pilih ‘login with Instagram’, nanti Kamu akan dibawa ke halaman login Instagram. Masukkan username dan password Instagrammu.
- Setelah itu pilih ‘Authorize’ dan Kamu akan dibawa kembali ke halaman depan freethephotos.com.
- Pilih ‘login with flickr’, masukkan username dan password.
- Setelah slogin Flickr, Kamu akan kembali menjumpai halaman depan website freethephotos.com.
- Centang ‘Alert me once my migration finishes’ dan masukkan email Kamu. Itu berfungsi jika nanti proses migrasi selesai, Kamu akan diberitahu melalui email.
- Klik, ‘Free Your Photo’
- Jika Kamu menemukan pesan ‘Success! Thousands of happy robots are now liberating your photos. Please check Flickr soon.’ berarti proses migrasi sedang dilakukan.
- Tunggulah kiriman email dari web tersebut yang menandakan bahwa proses migrasi sudah selesai.
Nah selamat mencoba, ga perlu galau dan marah-marah di twitter kalau Instagram TOS-nya ganti, lagipula Kalian pakai Instagram juga ga bayar, kalau ga suka tinggalin aja, gitu aja kok repot.