Facebook Graph Search, Peningkatan atau Ancaman?

Facebook bukan jadi hal aneh, unik, apalagi mewah saat ini. Dari mulai anak SD sampai kakek nenek sudah punya akun Facebook demi berbagai kepentingan. Dari yang karena malu ga punya Facebook, sampai misi mencari pacar di Facebook. :p

Sobat NGONOO sudah tau tentang Facebook Graph Search? Fitur baru yang bakal diluncurkan Facebook untuk melakukan pencarian berbagai hal dari dalam Facebook. Sebelumnya, isu munculnya Faceboook Graph Search ini sempat dihubungkan dengan raksasa search engine, Google. Beberapa ulasan di internet mengenai Facebook Graph Search yang diperkirakan bakal menggeser posisi Google sebagai mesin pencari utama saat ini. Tapi banyak pula yang masih percaya bahwa Google tak akan semudah itu disingkirkan dari dunia cari mencari.

Saat ini, Facebook Graph Search memang belum tersedia di Indonesia, ketika saya berusaha mengakses nya masih harus masuk daftar tunggu untuk mencoba Graph Search ini. Namun sobat Ngonoo bisa melihat contoh hasil pencarian nantinya. Dalam contoh, Facebook memberikan daftar nama teman-teman yang tinggal di Kota kita.

Facebook Graph Search Pencarian Teman Sekota

Cara Mencobanya :

Klik disini untuk akses Facebook Graph Search,

Scroll kebawah dan klik Coba Cari Sesuatu.

Facebook Graph Search Peningkatan atau Ancaman

Sepertinya Facebook Graph Search bakal berdampak cukup besar bagi dunia perpesbukan. Dengan adanya pencarian graf ini, kita bakal lebih mudah menemukan orang-orang di sekeliling kita, orang-orang yang mempunyai hobi yang sama dengan kita, bahkan dengan pencarian yang lebih spesifik lagi. Di satu sisi, fitur baru ini mungkin bakal memberi manfaat yang cukup besar bagi pengguna. Namun disisi lain, privacy yang kita miliki di Facebook juga semakin longgar. Meskipun Facebook telah berusaha meyakinkan bahwa mereka tidak akan mengumbar hal-hal yang berkaitan dengan Privacy pada hasil pencarian.

Pada Facebook Graph Search yang bakal diluncurkan ini, kita bisa mencari dengan berbagai macam kata kunci, untuk berbagai tujuan. Misalnya kita ingin mengetahui orang-orang yang menyukai memancing, atau lebih spesifik lagi orang yang suka memancing di kota saya. Kekhawatiran muncul untuk kalangan pengguna remaja yang notabene masih suka mengumbar hal-hal privacy di Timeline Facebook. Selain contoh pencarian diatas, Graph Search juga memungkinkan kita buat mencari apa yang teman-teman kita katakan, topik hangat yang sedang dibicarakan teman-teman kita, dan mungkin masih banyak lagi seiring dikembangkannya fitur pencarian ini.

Facebook Graph Search Pencarian Berdasarkan Hobi

Tidak dapat dihindari bahwa kehadiran sesuatu yang baru juga bakal menarik pro dan kontra,mengandung nilai positif dan negatif. Buat kamu yang lagi mempraktekan Rahasia Mendapatkan Pacar Lewat Facebook (Part 1), dan Rahasia Mendapatkan Pacar Lewat Facebook (Part 2), mungkin bakal terbantu juga dengan fitur ini karena bisa mencari seseorang secara lebih spesifik dengan kriteria kamu. Nahh tuhh !!!

Seperti yang pernah saya singgung di tulisan terdahulu tentang fitur Mood di Facebook, tampak sekali Facebook mulai berusaha menggali info penggunanya dengan lebih detail. Contoh, apabila kita pernah check-in di suatu tempat melalui Facebok, akan tampil di sidebar kanan tempat-tempat tersebut dan kita diminta untuk me-rating-nya.

Manfaat dari Facebook Graph Search ini akan sangat banyak membantu kita, hanya saja perlu diiringi juga dengan kesadaran privacy kita sebagai individu. Jangan pernah mengumbar hal-hal pribadi dengan sembarangan, sebab bisa saja dimanfaatkan orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

Peringatkan teman, saudara dan keluarga, terutama pengguna yang belum cukup dewasa, untuk mengatur settingan privacy di akun Facebooknya dengan tingkat yang aman. Serta sarankan untuk bijak dalam berbagi segala hal yang bersifat pribadi.

#Selo aja dulu deh, kita tunggu perkembangan Facebook Graph Search ini lebih lanjut. Yang penting kalau bermanfaat untuk kemajuan kita, why not kita ikut memanfaatkan. Kita lihat saja apakah fitur ini akan jadi peningkatan atau justru anacaman buat kita. Gimana pendapat sobat Ngonoo ?

Gambar: NGONOO.com

Irwan Kartadipura

Irwan Kartadipura

Total posts created: 179
Full-time blogger, entrepreneur, startup founder & internet marketer. Tinggal di Yogyakarta, sehari-hari mengasuh satu putri dan ngantor di #MALIOME Hackerspace.

1 thought on “Facebook Graph Search, Peningkatan atau Ancaman?”

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *