Istilah-istilah Yang ada Dalam Dunia Perbloggeran

Kali ini Mas bero and sist akan ane ajak flash back ke jaman dulu sewaktu masih pada membuat blog pertama kali. Artikel ini khususon buwat newbie yaa, jadi nyang udah master mohon kasih jalan. Buat mas bero and sist yang masih bingung dalam mengenal istilah istilah di dunia persilatan perbloggeran, pasti sering mendengar atau membaca istilah seperti umpamanya blogwalking, widget, tukeran link, page rank, alexa, dll.

Nah disini ane akan bahas dan tuker inpoh seputar istilah tersebut, mudah mudahan bisa menambah pengetahuan seputar apa aja sih yang perlu diketahui dalam dunia perbloggeran? Wowkeeh, kita coba bahas satu persatu yaa.

fitur terbaik untuk blogging

Blogwalking
Istilah blogwalking bisa diartikan secara sederhananya adalah meninggalkan jejak atau yang lebih dikenal dengan berkomentar di blog orang lain. Tujuan dari blogwalking adalah untuk mendapatkan backlink dari luar. Kan sering tu Mas ber0 and sist kalo berkomentar di blog orang lain pasti suruh masukin nama, email, dan alamat web kan? Nah dengan meninggalkan alamat web di dalam form komentar, maka berharap kita dapat back link dari situs tersebut, meskipun tidak selalu demikian.

Widget
Nah kalo yang satu ini adalah aksesoris handphone untuk sebuah blog. Mas bero and sist mungkin sering liat kan, kalo di samping kanan atau kiri sebuah blog, tepatnya sidebar, pasti ada aneka tampilan seperti kotak facebook lik, visitor counter, banner, link, dan semacamnya. Nah itulah yang dinamakan widget. Itu sih menurut definisi ane yaa, kalo ada yang berbeda mungkin cuma istilahnya aja.

Bertukar link
Secara sederhana, bertukar link adalah jika mas bero and sist punya web site A, dan orang lain punya website B, maka mas bero and sist memasang link website B di website A, demikian juga sebaliknya. Manfaat tukar link adalah untuk saling mendapatkan backlink. Namun disarankan jika ingin bertukar link, bertukar linklah dengan website yang sejenis.

Page rank
Merupakan parameter milik Gugel yang diberikan untuk sebuah website berdasarkan kualitasnya. Namun untuk lebih pastinya mengenai definisi ini bisa Mas bero and sist cari yang lebih lengkap, sehingga nanti bisa dapet gambaran seputar istilah ini. Jika mas bero and sist sering berkecimpung di sungai di dunia paid review, page rank sangat penting sekali. Range untuk parameter itu sendiri adalah antara 0-10. Makin tinggi page rank, maka makin bagus kualitas sebuah web, itu menurut teori yaa, kalo kenyataannya ga selalu seperti itu.

Alexa rank
Secara garis besar, definisi Alexa rank hampir hampir mirip dengan page rank. Namun disini yang membedakan adalah jika page rank semakin besar, maka kualitas nya semakin bagus. Nah kalo untuk alexa, makin kecil nilai rank nya, maka nilainya semakin bagus. Itu juga secara teoritisnya.

Plugin
Fitur ini yang saya kenal sering terdapat pada blog dengan platform wordpress. Plugin itu sendiri secara sederhana adalah aksesoris dan pelengkap untuk sebuah blog, khususnya wordpress. Misalnya Mas bero and sist ingin melengkapi blog nya dengan fasilitas social media misalnya, maka bero and sist bisa pasang plugin share button atau yang sejenisnya. Terus misalnya mas bero and sist ingin melengkapi blog dengan counter, form, maps, atau apapun itu, maka mas bero and sist harus memasang plugin yang berhubungan dengan fitur tersebut.

Sebenarnya masih banyak sekali istilah istilah dalam dunia perbloggeran, mungkin bisa mencapai puluhan, bahkan ratusan. Yang ane share dimari hanya sebagian kecil sebagai perkenalan bagi para newbie. Jika ingin yang lebih lengkap, pasti nanti mas bero and sist akan menemukan sendiri istilah istilah yang mungkin belum diketahui.

Teguh Yulianto

Teguh Yulianto

Total posts created: 238
Suka iseng nulis Aplikasi Android. Suka bikin dan menerima pesenan template Wordpress. Bisnis yang lain juga, pokoknya asal untung. Eksis di eBay, suka nongkrong di forum dunia lain. Saat ini fokus juga jadi Trainer Google Adwords dan bantu bikin website untuk UMKM.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *