Cara-cara Cerdas Memperbanyak Minum Air Putih

Ayo Rajin Minum Air Mineral
Ayo Rajin Minum Air Mineral

NGONOO.com ~ Inilah Cara-cara Cerdas Memperbanyak Minum Air Putih/Mineral, dan perlu kami tekankan sekali lagi… Air Putih disini bukan Air Susu.. ingat tapi ini adalah apa yang Bule biasa sebut MINERAL WATER.

Kalau kita biasa menyebut Banyu Putih atau ada yang menyebut Air Bening… intinya sih air yang belum terkontaminasi zat2 lain. Zat itu apa? Bisa Kopi, Bisa Teh, Bisa Gula, Bisa Buah intinya ini masih air yang belum ada embel2nya.

Minum Air Mineral agar Bugar
Minum Air Mineral agar Bugar

Kenapa ini penting? karena Air ini adalah air yang sangat dibutuhkan tubuh, mudah di larut ke tubuh, dan lebih penting akan meningkatkan kebugaran tubuh kita yang sudah sehat. Kalau belum sehat, dengan rutin Air Putih bisa beraktifitas lebih Sat-set; Bat-bet™.

Air Putih ini, konon untuk Dewasa paling tidak membutuhkan 2 Liter setiap hari. Dan bisa kita bayangkan kalau kita harus minum 2 Liter dalam sekali waktu… bisa2 kita nggak akan tahun melakukannya dalam waktu 1 Minggu.. apalagi 1 Bulan apalagi rutin.

Tapi jangan kecewa, kami akan memberikan beberapa metode agar Minum Air Putih menjadi menyenangkan dan mengasikkan.

Tips Memperbanyak Minum Air Putih: Jeda

Nah maksud saya gunakan jeda, semisal kita akan target 2 Liter setiap hari. Oleh karena itu siapkan ukuran gelas yang ingin kita pakai. Misalnya saya ingin gelas ukuran 250ml. Maka sehari saya harus minum sebanyak 8 Gelas setiap hari. Jadi dengan menggunakan takaran gelas yang tepat tadi kita bisa dengan mudah memberikan kalkukasi sudah berapa Liter air kita minum tiap harinya.

Tips Memperbanyak Minum Air Putih: Gunakan Aplikasi

Sekarang kan jamannya Smartphone, nah gunakan lah Apliaksi2 yang tersebar di ranah smartphone tersebut. Penulis sendiri menggunakan beberapa tracker yang tersedia di FitBit App dan Jawbone UP App. Kalau ingin lebih menghibur coba download Plant Nanny. Kami pernah mengupas dan review Plant Nanny ini.

Intinya adalah Plant Nanny akan menggabungkan kegiata minum kita dengan sebuah tanaman di Aplikasi tersebut. Konsep sederhana tapi sangat menghibur.

Tips Memperbanyak Minum Air Putih: Targeted

Targeted itu maksudnya adalah seperti ini, kita mempunyai Botol dengan ukuran tertentu, misalnya 1 liter. Kemudian di Botol kita tersebut diberikan beberapa tanda serta informasi berupa garis2 yang mana di setiap garis itu ada detailsnya. Misalnya pada posisi garis kesekian air sudah harus di minum sebelum jam sekian.

Tips Memperbanyak Minum Air Putih: Sekali waktu

Tips ini sebenarnya tidak saya rekomendasikan, tapi karena terpaksa atau saya sendiri sering lupa, Saya sering menggunakan metode ini. Jadi metode ini sangat sederhana. Saya minum pada awal hari, sehabis bangun tidur langsung dengan jumlah besar. Misalnya saya target minum 2 Liter. Sewaktu pagi ini saya sudah minum 750ml – 1000ml. Nah kemudian sisanya saya bisa cicil sambil jalan. Dan kalau malam sebelum tidur belum terpenuhi saya akan “ngompliti” jatah minum tersebut.

 

Nurudin Jauhari

Nurudin Jauhari

Total posts created: 386
Petani dari @DesaPonjong yang suka wira-wiri dan ngetuit di @jauhari. Abahe @YahsfaJauhar dan @ShaffiyaJauhar. Kalau lagi BERLING *Nek Kober Orang Eling nek Eling ora Kober* bikin Tema WordPress

4 thoughts on “Cara-cara Cerdas Memperbanyak Minum Air Putih”

  1. Nek aku sudah ada alarm ndik awakku dewe. Ditunjang dengan meletakkan galon akua di sebelah tempat kerja. Walhasil kalau minum tinggal disokkan.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *