BlackBerry Akan Luncurkan Perangkat Full Touchscreen Baru Dengan Nama Kode Rio

BlackBerry Logo

Iya BlackBerry pada tahun ini memang sudah hadir dengan smartphone-smartphone terbarunya, BlackBerry Passport misalnya yang telah memfokuskan pada keyboard fisik. Selain dari Passport, Blackbarry juga bakal memperkenalkan BlackBerry Classic dengan keyboard fisiknya. Lah Tapi bagaimana dengan penggemar yang menyukai perangkat dengan layar full touchscreen?

Mystery Blackberry
Blackberry Rio?

Gini.. Menurut rumor terbaru, Blackberry mengatakan akan memperkenalkan sebuah perangkat baru dengan layar perangkat full touchscreen, dan akan dikenal dengan nama kode “Rio”. Smartphone ini diharapkan akan diperkenalkan sekitar pada tahun 2015 nanti.

Spesifikasi perangkat Blackberry dengan kode “Rio” ini masih belum diketahui untuk saat ini, mungkin hal ini karena pihak BlackBerry masih lebih memfokuskan pada BlackBerry Classic yang diharapkan akan meluncur akhir tahun ini.

Memang sebelum ini, pihak BlackBerry sudah menghadirkan beberapa perangkat dengan layar sentuh sepenuhnya, termasuk BlackBerry Z10, BlackBerry Z30 dan juga BlackBerry Z3.

Jadi, dengan pengenalan beberapa perangkat baru oleh BlackBerry ini mungkinkah suatu saat akan menarik kembali pengguna, untuk menggunakan platform mereka lagi?

image logo blackberry via dazeinfo

Fajar Tegar Laksono

Fajar Tegar Laksono

Total posts created: 160
Seorang anak Petani Sawit yang Masih aktif dalam dunia perkuliahan atau bisa juga disebut Mahasiswa disalah satu Universitas Yogyakarta tepatnya di Universitas Teknologi Yogyakarta, Menyukai hal yang berbau-bau Teknologi Informasi dan kamu mbak :)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *