Captcha Desain terbaru Dari Google yang Lebih Mudah

program captcha Captcha Desain terbaru Dari Google yang Lebih Mudah
Program captcha.

Banyak cara digunakan untuk menghindari robot spammer pada sebuah situs. Buat yang sering main internet, atau suka daftar ini itu, pasti mengalami hal ini, yaitu kolom captcha. Keberadaan kolom ini bertujuan agar software robot tidak bisa menembus sebuah situs atau login. Namun seringkali, aplikasi semacam ini sering membuat pengguna internet merasa kurang nyaman karena sulitnya menebak angka atau tulisan yang ada pada captcha tersebut.

Salah satu situs yang konsen atas hal ini adalah Google. Untuk menghindari ketidaknyamanan tersebut, Google mengubah beberapa tampilan captcha untuk beberapa proses registrasi. Namun penggunaan system captcha semacam ini masih dalam sebatas beta, dan belum diterapkan secara menyeluruh pada semua program yang mengharuskan untuk melakukan registrasi. Meskipun nantinya proses pengisian kolom captcha menjadi lebih sederhana dan mudah, namun  dari segi keamanan, tidak perlu khawatir, karena akan sama dengan beberapa proses captcha yang sudah ada, hanya beda dari segi tampilannya saja.

Mencoba captcha model terbaru.
Mencoba captcha model terbaru.

Adapun system captcha terbaru tersebut bernama No Captcha reCaptcha, cukup simple dan lebih mudah digunakan. Metode yang digunakan oleh system tersebut adalah dengan melakukan deteksi pada alamat IP tersebut, apakah alamat yang dikunjungi merupakan IP yang berbeda atau IP yang sama saja, karena biasanya system robot spammer hanya akan menggunakan alamat IP yang hampir sama antar satu dan lainnya.

Penerapan system captcha semacam ini pertama kali dikenalkan oleh Google sudah sejak lama, tepatnya kisaran tahun 2009. Namu seiring dengan semakin kompleknya kebutuhan akan system yang lebih aman, maka Google melakukan pembaruan untuk system captcha tersebut, sehingga nantinya lebih mudah digunakan dengan tetap memperhatikan aspek keamanan ketika menggunakan internet.

Teguh Yulianto

Teguh Yulianto

Total posts created: 238
Suka iseng nulis Aplikasi Android. Suka bikin dan menerima pesenan template Wordpress. Bisnis yang lain juga, pokoknya asal untung. Eksis di eBay, suka nongkrong di forum dunia lain. Saat ini fokus juga jadi Trainer Google Adwords dan bantu bikin website untuk UMKM.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *