TIDAL, Layanan Streaming Musik Baru Yang Diluncurkan Jay-Z

tidal2 TIDAL, Layanan Streaming Musik Baru Yang Diluncurkan Jay-Z

NGONOO.com – Musisi dan Rapper kenamaan duni, Jay-Z kembali membuat gebrakan baru. Setelah berhasil menjadi produser bagi beberapa penyanyi terkenal, ia pun merambah bisnis baru yang masih berhubungan dengan dunia musik. Ia baru saja meluncurkan sebuah layanan streaming musik bernama Tidal.

Tidal sendiri adalah sebuah layanan streaming musik seperti Spotify atau Deezer. Pengguna dapat mendaftar dan streaming musik dengan jumlah yang tak terbatas melalui beberapa gadget yang berbeda dengan paket biaya bulanan.

Bedanya Tidal dengan layanan streaming musik lainya adalah kualitas suara yang ditawarkannya. Tidal menawarkan kualitas suara dengan resolusi tinggi. Selain itu juga menawarkan keeksklusifan video maupun musik, sehingga pengguna akan mendapatkan kesempatam pertama untuk mendengarkan musik dari berbagai musisi yang belum ada di media streaming lainnya.

TIDALimage via digitalspy/Getty Images/Kevin Mazur

Tidal sendiri sebenarnya adalah layanan streaming milik Aspiro, sebuah perusahaan asal Swedia yang diluncurkan pada Oktober 2014 lalu. Kemudian pada Januari tahun 2015, Jay-Z diketahui telah mengakusisi Tidal dengan harga yang cukup fantastis. Suami dari Beyonce ini membayar senilai AS$56 juta atau sekitar Rp 733 miliar! Wiih duit segitu kalo buat mbakso, kira-kira dapet berapa grobak ya gaes 😮

tidal1

image via digitalspy

Dalam layanannya Tidal memiliki dua paket berlangganan. Masing-masing berharga AS$9,99 per bulan untuk kualitas audio standar dan AS$19,99 dengan kualitas audio tinggi. Tapi jangan harap bro n sest bisa menemukan layanan gratis dari Tidal. Karena menurut Jay-Z layanan gratis justru dianggap tidak menghargai karya para musisi. Lagi pula dalam Tidal juga tidak akan ada iklan-iklan yang mengganggu kok gaes. Jadi layanan ini benar-benar dibuat eksklusif dan nyaman bagi para penggunanya.

Tak sendirian, di peluncuran Tidal, Jay-Z juga didukung oleh banyak musisi dunia, diantaranya Kanye West, Beyonce, Madonna, Daft Punk, Rihanna, Chris Martin, Usher, Nicki Minaj, Jack White, Calvin Harris, Arcade Fire Win Butler, deadmau5 dan Alicia Keys. Kalo bro n sest tertarik buat nyobain layanan ini sepertinya harus bersabar dulu deh, karena layanan Tidal ini baru tersedia di beberapa negara seperi AS, Inggris, Spanyol, Italia, Afrika Selatan, Singapura, dan Australia.

image Tidal via Aspiro

Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *