NGONOO.com – Dinding ruangan yang tampak polos mungkin kadang membosankan ya gaes. Apalagi kalo kita tiap hari harus berada diruangan tersebut. Mungkin itu juga yang dirasakan oleh seorang karyawan di sebuah perusahaan di San Francisco yang bernama Ben Brucker.
Ben Brucker merasa jenuh dengan suasana tembok kantornya yang terlihat polos dan membosankan. Ia pun berencana untuk menghias dinding kantornya agar tampak lebih hidup.
image via boredpanda
Brucker lalu membuat gambar-gambar superhero dengan desain pixelated untuk di aplikasikan di dinding kantornya. Gambar-gambar superhero tersebut bukan dilukis ataupun dicetak di dinding, melainkan akan disusun dari potongan-potongan kertas post it warna warni. Bro n sest tau post it kan? Itu lho kertas kecil-kecil warna warni yang biasanya digunakan untuk menulis pesan singkat ataupun menandai sesuatu.
image via boredpanda
Bukan tanpa alasan Brucker menggunakan post it sebagai bahannya. Selain karena mudah didapat, warnanya yang bermacam-macam, serta harganya yang terjangkau post it ini juga mudah untuk dilepas. Karena dalam beberapa bulan ke depan, kantor Brucker akan pindah ke gedung yang baru.
suasana kantor Brucker sebelum dihias via boredpanda
Setelah mendapatkan ijin dari atasannya dan mendapatkan dana $ 300, Brucker pun segera melaksanakan niatnya. Di bantu teman-teman kantornya ia pun memasang 8.024 lembar post it yang disusun membentuk beberapa karakter superhero.
image via boredpanda
Dan hasilnya sungguh luar biasa gaes, susunan post it berwarna warni tersebut benar-benar membuat ruangan di kantor Brucker jadi lebih hidup dan berwarna. Bro n sest pengen nyobain menghias dinding kantor atau kamar pake post it? Boleeh banget lhoo, nanti kalo udah jadi bisa tuh kasih tau kita kaya gimana jadinya. Selamat mencobaa 😀
image via boredpanda
kertas post it via Shutterstock