Belum Lama Dirilis Fast Furious 7 Sudah Rajai Box Office Dunia

NGONOO.com – Sepertinya dugaan banyak orang akan suksesnya film Fast Furious 7 akan segera mendekati kenyataan. Karena belum ada seminggu dirilis saja, film rilisan Universal itu meraup USD 143,6 juta atau Rp 1,8 trilun saat debut di wilayah Amerika Utara dan meraih USD 240,4 juta atau Rp 3,1 triliun dari peredaran luar Amerika.

Artinya, Fast & Furious 7 berhasil merajai box office dengan total pendapatan USD 384 juta atau Rp 4,9 triliun dalam waktu kurang dari seminggu setelah dirilis! Luaar biasaa kan gaes.

Furious-7-Movie-Postercodeplex.com

Dikutip dari Hollywood Reporter, film berbujet USD 190 juta atau Rp 2,4 triliun itu telah menorehkan sejumlah rekor. Secara global, filmnya berada di urutan keempat peraih pendapatan minggu pertama tertinggi setelah film Harry Potter terakhir (USD 483,2 juta), Harry Potter and the Half-Blood Prince (USD 394,4 juta) dan The Avengers (USD 392,5 juta).

Namun rekor dan angka-angka pendapatan tersebut belumlah angka pendapatan final dari film yang dibintangi oleh Vin Diesel ini. Karena masih banyak negara yang belum memutar film ini. Salah satunya adalah Tiongkok yang merupakan pasar film terbesar saat ini. Di Tiongkok film ini baru akan dirilis pada 12 April 2015 nanti.

Seperti yang banyak orang tau, Fast Furious 7 merupakan merupakan film terakhir mendiang Paul Walker sebelum ia meninggal dunia karena kecelakaan pada akhir tahun 2013 yang lalu. Oleh karena itu para penggemar sekuel Fast Furious menganggap film ini sebagai karya terakhirnya yang layak untuk diapresiasi.

Nah, bro n sest sendiri udah nonton film ini? Kalo belum, ngajakin kita-kita juga boleh lhoo, hehe 😀

Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *