Tantang dirimu di Open App Challenge CompFest7!

Open App Challenge launching 2 Tantang dirimu di Open App Challenge CompFest7!

NGONOO.com — CompFest7, Teknologi informasi (IT) dapat menjadi solusi dari permasalahan yang ada di Indonesia, salah satunya melalui pengembangan aplikasi. Oleh karena itu, CompFest7 hadir dengan kompetisi Open App Challenge untuk mengajak para pengembang IT (IT developer) dalam menyelesaikan permasalahan yang ada di sekitar kita melalui aplikasi IT.

Open App Challenge launching

Sesuai dengan temanya yaitu “Solving National Problems through Innovation”, peserta ditantang untuk menyelesaikan masalah lokal dan nasional dengan menggunakan open data. Open data sendiri merupakan data yang bebas digunakan dan disebarluaskan. Open App Challenge juga telah berkolaborasi dengan perusahaan yang bergerak di bidang analisis big data (big data analyst), yaitu Mediatrac.

Hadiah yang ditawarkan dalam kompetisi ini pun sangat menarik. Peserta berkesempatan untuk meraih uang jutaan rupiah, poin dari dicoding.com yang bisa ditukarkan dengan berbagai gadget, dan kesempatan untuk magang di perusahaan partner.

Hadiah yang ditawarkan dalam kompetisi ini pun sangat menarik. Peserta berkesempatan untuk meraih uang jutaan rupiah, poin dari dicoding.com yang bisa ditukarkan dengan berbagai gadget, dan kesempatan untuk magang di perusahaan partner.

Pendaftaran akan dibuka mulai dari tanggal 14 Mei hingga 30 Juni 2015. Open App Challenge juga akan mengadakan seminar pada tanggal 20 Juni 2015. Seminar seputar open data ini tidak hanya ditujukan bagi calon peserta saja, namun juga terbuka untuk umum. Wujudkan mimpimu untuk berkarya dalam membuat aplikasi berkualitas dengan mendaftarkan timmu di compfest.web.id/competition/open-app-challenge!

Competition CompFest7 sendiri merupakan kompetisi IT berskala nasional yang menawarkan total hadiah 100 juta rupiah. Jajaran kompetisi yang diadakan CompFest7 merupakan salah satu bentuk usaha kami dalam meningkatkan kesadaran terhadap teknologi informasi di Indonesia, serta memberikan solusi dari berbagai persoalan yang terjadi di Indonesia melalui teknologi informasi. Tidak hanya itu, kompetisi CompFest7 juga merupakan cara kami menunjukan ke masyarakat luas, bahwa sumber daya manusia di Indonesia dalam bidang teknologi informasi juga tidak kalah saing dengan yang ada di luar negeri.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs utama kami di compfest.web.id atau pantau lini masa kami di Twitter @CompFest dan Facebook Compfest. (Icha / Press CompFest7)

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *