Giliran Sony Unjuk Gigi Dengan Game Terbarunya Setelah Konami Curi Start Sebelum Event E3 Dimulai

NGONOO.com – Seperti gak mau ketinggalan sama langkah Konami yang pamer dengan PES terbarunya sebelum event E3 mulai, Developer The Chinese Room dengan Sony Computer Entertainment juga  mengumumkan tanggal rilis game terbarunya yang diberi judul Everybody’s Gone to the Rapture  yang bakal bisa didapatkan per 11 Agustus eksklusif untuk konsol PS 4.

gambar via website
gambar via website

This story begins with the end of the world. kata-kata ini merupakan premis dari game yang bergenre First Person Adventure, berkisah tentang 6 karakter dengan masing-masing karakter mempunyai cerita dan ending sendiri. Berlokasi di Shropshire pada tahun 1984, karakter berpetualang untuk mencoba mencari jawaban dibalik cerita dramatis yang ditemui disetiap lokasi. Uniknya disini gak cuma karakter yang jadi tokoh utama, konon dunia juga dijadikan bagian dari karakter mengingat game ini bercerita tentang akhir dari dunia.

Kayaknya game bertema kiamat ( bukan karena zombie ) mulai diminati banyak orang setelah suksesnya 2012 di ranah biioskop dan suara terompet di youtube. untuk yang pengen liat detil tentang game ini bisa cek di websitenya atau liat trailer dibawah ini.

 

 

Aditya

Aditya

Total posts created: 286
hardcore gamer, player dota 2 garis keras. udah gitu aja dulu, sisanya menyusul.bhay

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *