10 Hal Yang Perlu Anda Perhatikan Agar Mudik Aman dan Selamat Sampai Tujuan

NGONOO.com – Mudik, mudik dan mudik. Begitulah sorak gembira para perantau yang sedang mengadu nasib di negeri orang. Senang bukan main ketika melaksanakan even besar tahunan ini, mudik liburan di saat lebaran. Raut wajah kejujuran selalu terlihat jelas bak pohon yang sedang berbuah lebat. Namun kesenangan harus diimbangi dengan selalu waspada ketika mudik.

Apa saja hal yang perlu diperhatikan saat mudik? Nah, sobat NGONOO nggak perlu khawatir, karena kita sudah menyiapkan 10 Hal yang perlu diperhatikan agar mudik aman dan InsyaAllah selamat sampai tujuan, ini dia :

1. Jangan Sesekali Menoleh Kebelakang Saat Berkendara

via KapanLagi.com/Bambang E Ros/dka
via KapanLagi.com/Bambang E Ros/dka

Bagi pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi, diusahakan agar jangan sering-sering menoleh kebelakang, gunakan kaca spion sebagai alat untuk melihat kebelakang, tidak perlu menoleh atau sampai memalingkan wajah kebelakang, karena ini sangat berbahaya, kemungkinan anda akan teringat kenangan masa lalu bersama sang mantan. Jadi fokuslah kedepan agar selamat sampai tujuan.

2. Jangan Mainan Gadget

Berkendara Sambil Mainan Gadget via Shutterstock
Berkendara Sambil Mainan Gadget via Shutterstock

Jika anda mudik membawa kendaraan sendiri, sebaiknya anda tidak menggunakan gadget ketika masih dalam perjalanan, karena menggunakan gadget ketika berkendara itu bisa kena tilang polisi. Selain itu menggunakan gadget saat berkendara juga bisa membahayakan diri sendiri dan tentunya membahayakan keselamatan orang lain.

3. Jangan Ngupil Menggunakan kedua Tangan

via marthinoscar.blogspot.com
via marthinoscar.blogspot.com

Jangan melakukan hal ini tanpa keahlian khusus, karena jika anda tidak memiliki skil berkendara yang baik, sampai lepas tangan segala, maka ini sangat berbahaya bagi diri anda dan berbahaya juga bagi keselamatan penumpang yang sedang bersama anda.

4. Lengkapi Surat-surat Kendaraan Anda

via pekanbaruriau.com
via pekanbaruriau.com

Jangan sesekali mudik dengan menempuh perjalanan jauh tapi tidak dibekali dengan surat-surat kendaraan yang lengkap, hal ini tidak aman dan tidak sehat. Anda bisa kena tilang polisi yang berjaga-jaga disepanjang Jalan untuk mengatur kelancaran arus mudik yang sedang berlangsung.

5. Usahakan Anda Bisa Menggunakan Kendaraan

via omah-tips.blogspot.com
via omah-tips.blogspot.com

Jika anda mudik dengan menggunakan kendaraan pribadi, pastikan anda sudah lihai dan mampu menggunakan kendaraan tersebut dengan baik. Jika tidak bisa dan tidak mampu meggunakan kendaraan pribadi maka usahakan agar anda menggunakan transportasi umum.

6. Jangan Melanggar Rambu-rambu Lalu Lintas

via cfdbekasi.com
via cfdbekasi.com

Sebagai warga negara yang baik, ketika mudik anda harus mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada, karena jika anda sliwar sliwir sak penakke dewe maka mudik anda tidak aman dan tidak sehat. Berarti anda belum siap mudik dan belum siap membawa kendaraan.

7. Jangan Makan Ketika Sedang Berkendara

via carmudi.co.id
via carmudi.co.id

Makanlah ketika anda sedang tidak berkendara/ sedang istirahat. Anda pasti sudah tahu apa akibat yang akan ditimbulkan jika Anda Berkendara sambil makan nasi bungkus atau nasi kotak.

8. Jangan Menggunakan Kacamata Hitam Saat Berkendara di Malam Hari

via autobild.co.id
via autobild.co.id

Menggunakan kacamata hitam dapat membuat pengelihatan anda sangat terganggu, sebaiknya anda menggunakan kacamata dengan kaca bening, supaya anda tetap bisa melihat jalanan di malam hari.

9. Jangan Tidur Saat Berkendara

via kursusmengemudisurabaya.com
via kursusmengemudisurabaya.com

Ane punya temen dan dia pernah cerita tentang kehebatanya berkendara sambil tertidur, karena keseriusanya dalam memberikan informasi, jadinya saya percaya dan terbawa oleh ceritanya. Katanya saat itu dia tidak sadar bahwa jarak yang ia tempuh ternyata sudah lumayan jauh dalam keadaan tidur, yang perlu anda perhatikan adalah jangan sesekali berkendara sambil tidur, karena ini sangat tidak biasa dan tidak sehat. Alangkah baiknya anda tidur yang cukup sebelum melakukan perjalanan mudik.

10. Selalu cek Persediaan Bensin Kendaraan Anda

via dapurpacu.com
via dapurpacu.com

Kalian sudah tau akibatnya jika belum ada penampakan pom bensin atau penjual bensin eceran ketika perjalanan anda masih jauh. Melewati hutan, lembah dan perbukitan, anda sedang camping atau mudik? Jangan sampai mudik anda terganggu dengan persedian bensin kendaraan yang terbatas.

Demikianlah 10 Hal yang perlu diperhatikan ketika anda sedang mudik, agar tidak ribet dan lebih enak sebaiknya anda mudik menggunakan kendaraan umum, seperti kereta, bus, kapal dan pesawat terbang. Kalau ada balon udara anda juga boleh coba. Selamat mudik lebaran 2015, semoga mudik anda menyenangkan. 😀 😀

 

Image : Cewek naik kereta via Shutterstock

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *