LG Siapkan Smartphone Baru Lagi Dengan Nama G4S, Ini Dia Bocoran Spesifikasinya

Smartphone LG
Smartphone LG

NGONOO.com – Sepertinya LG masih belum puas dengan smartphone dari lini G4. Setelah beberapa waktu lalu memperkenalkan LG G4c dan LG G4 Stylus, kali ini LG sedang mempersiapkan smartphone baru untuk melengkapi lini G4 miliknya, yakni G4 S.

Embel-embel huruf ‘S’ yang ada pada smartphone ini mengindikasikan bahwa spesifikasi yang diusung akan lebih oke dari G4c maupun G4 Stylus, namun masih berada di bawah G4.

LG G4 S
LG G4 S

Berdasarkan informasi yang kami peroleh, LG G4 S dikatakan mengusung layar berukuran 5.2 inch dengan tingkat resolusi FullHD atau 1920 x 1080 pixel. Layar yang digunakan sudah dibekali dengan teknologi In-Cell Touch yang berfungsi untuk meningkatkan respon.

Pada bagian belakang tersemat kamera beresolusi 8MP dengan dukungan laser autofocus dan dual-LED flash. Kamera ini juga dikabarkan bisa disetting secara manual, jadi buat yang suka sama fotografi pasti cocok menggunakan smartphone ini.

Melihat bagian dalamnya terdapat prosesor octa-core berkecepatan 1.5GHz, kemungkinan besar akan menggunakan chipset 64-bit Qualcomm Snapdragon 615.

Sayangnya bocoran spesifikasi terkait LG G4 S masih hanya sebatas itu aja gais, untuk spesifikasi yang liannya belum ada informasi lebih lanjut.

Oh iya, kabar yang sedang berhembus juga mengatakan bahwa LG akan memperkenalkan G4 S pada bulan Juli ini.

Apakah benar LG G4 S akan dirilis pada bulan ini? Kita tunggu saja kabar terbaru dari LG.

Gambar: Smartphone LG via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *