ZTE Hadirkan Smartphone Pertama di Dunia Dengan Lapisan Gorilla Glass Anti Bakteri

ZTE
ZTE

NGONOO.com – Hae sobat NGONOO, mungkin ada salah satu dari kalian yang termasuk orang yang sangat ‘rewel’ dengan yang namanya kebersihan. Seperti yang sudah diketahui, benda yang kita pegang atau sentuh dalam kegiatan sehari-hari tidak bisa dilepaskan dari kuman atau bakteri, bahkan smartphone sekalipun.

Yups, siapa sih yang saat ini tidak bisa lepas dari smartphone miliknya? Sebagian besar dari kita pasti sangat ketergantungan dengan smartphone. Nah, ternyata nih gais, menurut penelitian yang dilakukan oleh Journal of Applied Microbiology, sebanyak 20-30% kuman berpindah dari tangan ke smartphone, atau sebaliknya. Buat kalian yang cuek dengan hal tersebut sih tidak menjadi masalah, tapi buat kalian yang sangat rewel dengan kebersihan, pastinya bakal merasa agak gimana gitu.

Tapi tenang, kali ini ada produk baru dari ZTE yang sudah dilapisi dengan lapisan anti bakteri. Produk tersebut adalah ZTE Axon, smartphone pertama di dunia yang sudah dibekali dengan Corning Antimicrobial Gorilla Glass.

ZTE Axon sendiri baru saja diperkenalkan, dan baru akan mulai dipasarkan pada tanggal 27 Juli mendatang.

ZTE Axon
ZTE Axon

Corning memperkenalkan teknologi anti bakteri tersebut pada bulan Januari tahun 2014 lalu. Corning Antimicrobial Gorilla Glass sendiri pada dasarnya menggunakan antimicrobial layer pada kaca yang memastikan agar layar tetap bebas dari bakteri. Lapisan ini diyakini ampuh dalam menghadapi bakteri yang menempel pada smartphone.

Namun, Corning menjelaskan jika teknologi Antimicrobial Gorilla Glass tidak berdampak langsung dalam melindungi pengguna dari bakteri. Sehingga kemungkinan besar teknologi ini hanyalah bagian dari strategi marketing semata

Gambar: ZTE via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *