NGONOO.com – Kabar gembira buat kalian para pecinta smartphone buatan Sony. Itu karena minggu depan atau tepatnya pada tanggal 3 Agustus Sony akan meluncurkan dua smartphone terbarunya.
Kira-kira dua smartphone tersebut yang mana ya? Jawabannya adalah Xperia C5 Ultra dan Xperia M5. Yups, setelah beberapa bocoran terkait dua smartphone tersebut beredar di dunia maya, kali ini Sony akan segera merilisnya.
Sekedar sebagai tambahan informasi saja, untuk Xperia C5 Ultra akan mengusung layar berukuran 6 inch dengan resolusi 1080 pixel. Smartphone ini merupakan smartphone yang stylish, itu karena Sony mendesain bezelnya dengan ukuran sangat tipis, yakni hanya 0.8mm saja.
Xperia C5 Ultra sendiri ditenagai oleh prosesor octa-core MediaTek MT8752 berkecepatan 1.7 GHz yang dipadukan dengan RAM sebesar 2GB. Sebagai media penyimpanan disediakan memori internal berkapasitas 16GB.
Selain itu, pada bagian depan dan belakang akan disematkan kamera beresolusi 13MP yang sudah dilengkapi dengan LED flash. Sedangkan sumber daya mengandalkan baterai berkapasitas 2930 mAh. Smartphone ini dikabarkan akan dijual seharga 4.7 jutaan rupiah.
Sementara untuk Xperia M5 akan mengusung layar berukuran 5 inch dengan resolusi 1080 pixel. Prosesor yang digunakan adalah MediaTek Helio X10 2.0GHz yang akan dipadukan dengan RAM sebesar 3GB.
Sebagai media penyimpanan telah disediakan 16GB, plus slot microSD. Menariknya, smartphone ini bakal ditenagai dengan baterai berkapasitas 2600 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 2 hari.
Selain itu, keunggulan dari smartphone Xperia M5 adalah dari segi kameranya, dimana untuk bagian depan disematkan kamera beresolusi 13MP dan di bagian belakang disematkan kamera sebesar 21MP. Sedangkan harga dari Xperia M5 diperkirakan sekitar 5.4 jutaan rupiah.
Gambar : Smartphone Sony via Shutterstock