Isyana Sarasvati Raih Penghargaan Penyanyi Pendatang Baru Terbaik AMI Awards

NGONOO.com – Tadi malam (22/09) baru saja digelar malam puncak ajang penghargaan bagi insan musik Indonesia, Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2015. Ajang yang telah dilaksanakan ke-18 kalinya ini digelar di Econvention Centre Ancol, Jakarta. Selain menjadi ajang bertemunya deretan musisi-musisi ternama tanah air, di AMI 2015 ini juga jadi ajang pembuktian bagi para musisi pendatang baru untuk menunjukkan prestasinya. Salah satunya adalah penyanyi pendatang baru, Isyana Sarasvati.

Yap, mesti belum lama muncul di blantika musik Indonesia, penyanyi penyanyi cantik yang sering dibanding-bandingkan dengan Raisa tersebut berhasil membuktikan prestasinya. Ia berhasil memenangkan piala AMI pertamanya, bahkan saat album debutnya belum keluar. Penyanyi 22 tahun ini membawa pulang dua piala sekaligus, yaitu kategori Pendatang Baru Terbaik dan Penampilan Solo Soul/RnB Terbaik.

isyana
Isyana Sarasvati

“Alhamdullillah, enggak nyangka sekali, sebagai pendatang baru, saya ini masih bisa dibilang bayi. Hampir setahun ternyata dapat pendatang baru terbaik. Terima kasih kepada Allah, Sony Music, ibu dan bapak, Isyanation, dan untuk semuanya, terima kasih,” ungkap Isyana saat menerima piala AMI awards di atas panggung.

Dalam kategori Pendatang Baru Terbaik, Isyana berhasil mengalahkan pesaingnya, Al Ghazali, Cita Citata, Kirana, Kunto Aji, Rizky Ridho, dan Virzha. Tercatat, dalam AMI Awards tahun ini terdapat 53 ketagori yang diperebutkan oleh para musisi Indonesia. Dan ada satu penghargaan khusus, yaitu AMI Legend Awards yang diberikan kepada Bob Tutupoli.

 

Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *