Resmi Diperkenalkan, Ini Dia Harga dan Spesifikasi iPad Pro

shutterstock 202783084 Resmi Diperkenalkan, Ini Dia Harga dan Spesifikasi iPad Pro

NGONOO.com – Kabar yang dinanti dari Apple akhirnya datang juga. Setelah selama ini hanya muncul dalam berbagai rumor, tepat pada tanggal 9 kemarin Apple telah resmi memperkenalkan iPad Pro.

Disebut iPad Pro karena memang iPad ini mempunyai layar berukuran cukup besar, yaitu 12.9 inch. Sedangkan untuk tingkat resolusi layarnya sendiri sebesar 2732 x 2048 pixel dan tingkat kerapatannya mencapai 264 ppi. Menariknya, layar iPad Pro memiliki kemampuan fresh rate dengan waktu yang berbeda-beda, sehingga battery life yang ditawarkan juga meningkat, hingga mencapai 10 jam.

iPad Pro
iPad Pro

Urusan performa juga turut menjadi fokus utama Apple, dimana hal itu bisa dilihat dari penyematan chipset A9x untuk iPad Pro. Dikatakan jika chipset tersebut 1,8x lebih cepat dan memiliki pengolah grafis 2x lebih cepat dibandingkan dengan chipset A8x yang digunakan pada iPad Air 2.

Apple juga telah melengkapi iPad Pro dengan kamera iSight 8MP. Selain itu, tablet ini juga dibekali dengan beberapa aksesoris, seperti Apple Pencil dan Smart Keyboard. Apple Pencil sendiri sama halnya seperti stylus, sementara Smart Keyboard merupakan sebuah keyboard eksternal.

Apple menawarkan iPad Pro dalam beberapa pilihan warna, diantaranya Silver, Space Gray dan Gold. Soal harga, Pad Pro model 32GB (Wi-Fi only) dijual seharga $799, model 128GB (Wi-Fi only) dijual seharga $949, sementara model 128GB (Wi-Fi + seluler) dijual dengan harga $1079.

iPad Pro
iPad Pro

Gambar : iPad via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *