Waduh, Malware Ghost Push Berhasil Menginfeksi Google Play Store

shutterstock 222008437 Waduh, Malware Ghost Push Berhasil Menginfeksi Google Play Store

NGONOO.com – Ulah para hacker sepertinya sudah semakin keterlaluan aja nih gais, soalnya ada hacker yang telah berhasil memasukan malware bernama Ghost Push ke dalam Google Play Store. Di kabarkan dari Android Authority, Hacker tersebut berasal dari Tiongkok dan dikabarkan jika setiap hari para hacker bisa meraup keuntungan sebesar $4,05 juta atau sekitar 54 miliaran rupiah per hari.

Wah, kok bisa ya? Iya gais, soalnya malware Ghost Push yang menyusup ke dalam Google Play Store tersebut menyerang aplikasi-aplikasi popular yang ada di Play Store, seperti aplikasi Calculator, Smart Touch, Assistive Touch, Talking Tom 3, Easy Locker, Privacy Lock, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Setelah mendapatkan akses untuk mengendalikan smartphone/tablet korbannya, para hacker lantas menginstall aplikasi berbayar ke dalam smartphone korban, dan mereka juga menampilkan iklan sebanyak-banyaknya. Pokonya caranya ribet buat dijelasin gais, yang jelas tiap hari hacker asal Tiongkok tersebut bisa dapet uang puluhan miliar rupiah per harinya.

Malware Ghost Push
Malware Ghost Push

Malware tersebut ditemukan pertama kali oleh Cheetah Mobile, dan Cheetah Mobile juga menjelaskan jika ada sekitar 900 ribu perangkat smartphone/tablet yang sudah terinfeksi. Tapi tenang gais, saat ini Google telah menghilangkan malware tersebut kok, jadi udah aman gitu.

Gambar : Google Play via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *