20 Negara Lolos ke Putaran Final Euro 2016, Belanda Absen!

maskot euro 2016 via UEFA

NGONOO.com – Babak kualifikasi Euro 2016 Perancis telah usai dilaksanakan Rabu (14/10) dini hari tadi. Sebanyak 20 tim termasuk tuan rumah sudah memastikan diri tampil di turnamen antarnegara Eropa edisi ke-15 tersebut. Namu sayang, peraih juara tiga Piala Dunia 2014, Belanda harus absen dalam pagelaran tahun ini.

Belanda secara mengejutkan kalah bersaing dengan Republik Ceko dan Islandia. Bahkan The Oranje hanya menempati posisi empat kalah dari Turki. Faktor yang menyebabkan Belanda tidak lolos adalah banyaknya pemain yang cedera.

Dari 20 negara yang lolos, terdapat 5 negara debutan pada kejuaraan ini diantaranya Islandia, Wales, Slowakia, Albania dan Irlandia Utara.

maskot euro 2016 via UEFA
maskot euro 2016 via UEFA

Berikut daftar lengkap 20 tim yang lolos ke Putaran Final Euro 2016 Perancis

  1. Prancis = tuan rumah
  2. Republik Ceko = juara Grup A
  3. Islandia = runner-up Grup A
  4. Belgia = juara Grup B
  5. Wales = runner-up Grup B
  6. Spanyol = juara Grup C
  7. Slovakia = runner-up Grup C
  8. Jerman = juara Grup D
  9. Polandia = runner-up Grup D
  10. Inggris = juara Grup E
  11. Swiss = runner-up Grup E
  12. Irlandia Utara = juara Grup F
  13. Rumania = runner-up Grup F
  14. Austria = juara Grup G
  15. Rusia = runner-up Grup G
  16. Italia = juara Grup H
  17. Kroasia = runner-up Grup H
  18. Portugal = juara Grup I
  19. Albania = runner-up Grup I
  20. Turki = peringkat ketiga terbaik Grup A

 

Turnamen ini akan menggunakan format baru yaitu dengan memasukan 24 tim. Untuk empat tiket tersisa akan diperebutkan oleh delapan tim SWEDIA, BOSNIA-HERZEGOVINA, UKRAINA, HONGARIA, DENMARK, REPUBLIK IRLANDIA, NORWEGIA, SLOVENIA di babak play-off yang akan berlangsung pada bulan November.

Sementara putaran final Euro 2016 akan berlangsung pada tanggal 10 Juni hingga 10 Juli 2016.

Hendra Nugraha

Hendra Nugraha

Total posts created: 1233
Bisa Minum Obat tanpa air | nganuuuuu | meski urakan tapi beriman gitu katanya | suka bola ;)

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *