Asus belum lama ini meluncurkan produk laptop yang cukup menggiurkan bagi para gamers dan kalangan profesional, tentu itu karena spek hardware yang ditawarkan sungguh mempesona dan bentuknya juga menawan. Namanya Asus X550ZE, setelah Asus mendobrak pasar ultrabook dengan jajaran ZenBook yang super tipis dan ringan, sekarang gantian Asus memanjakan para pengguna yang memuja spek hardware.
Asus X550ZE menjadi laptop pertama di Indonesia yang menggunakan AMD FX-7600P dengan 12 Compute Core! Wow banget kan? Asus bekerjasama dengan AMD untuk meracik spek hardware X550ZE agar bisa mencapai performa optimal saat digunakan untuk kerja atau main games.
AMD punya teknologi yang namanya APU (Accelerated Processing Units) yang berarti CPU (Central Processing Unit) dan GPU (Graphics Processing Unit) bekerja dalam sebuah chip. Nah, dari 12 compute core itu, CPU dapat jatah 4 core, sedangkan GPU dapat 8 core.
Kualitas grafis yang super keren ini diwujudkan dalam sebuah layar HD berukuran 15,6 inci beresolusi 1366×768 pixels.
Belikut spek hardware lengkapnya:
CPU | AMD® FX-7600P Quad-Core 2,7GHz (4M, burst up to 3,6GHz) AMD® A10-7400P Quad-Core 2,5GHz (4M, burst up to 3,4GHz) |
Memory | LPDDR3L 1600 MHz SDRAM 4GB up to 16GB (8GB x 2) |
Storage | 2.5″ 9.5mm SATA 1TB |
Display | HD 15.6” 1366×768 |
Graphics | Dual Graphic AMD R5 M230 + R7 M270DX Dual Graphic AMD R5 M230 + R7 M265DX |
Input/Output | 1 x COMBO audio jack, 1 x VGA port/Mini D-sub 15-pin for external monitor, 2 x USB 3.0 port (s), 1 x RJ45 LAN Jack for LAN insert, 1 x HDMI |
Camera | VGA Web Camera |
Connectivity | WiFi 802.11b/g/n, Gigabit Ethernet, Bluetooth 4.0 |
Audio | ASUS SonicMaster, Built-in Azalia compliant audio chip, with 3D effect & full duplex |
Weight | 2.26kg (with battery) |
Dimension | 38.0 x 25.1 x 2.51 cm (WxDxH) |
Colors | Gray / Aluminum |
Battery | 4cell 2950mAh 44Whrs |
MSRP | Rp7.649.000 Rp6.949.000 |
Warranty | 2 years full global warranty |
CPU
CPU berfungsi untuk menjalankan semua proses yang dilakukan oleh pengguna, sering juga disebut sebagai otaknya komputer. Seperti yang saya sebut di atas tadi, bahwa di dalam Asus X550ZE ini ditanam AMD FX-7600P dengan 4 CPU core yang sanggup berjalan pada frekuensi 2,7GHz secara default, dan kalau Turbo Boost-nya aktif bisa sampai 3,6GHz.
Itu berarti semua pekerjaan yang kamu lakukan dengan laptop ini akan diproses dengan sangat cepat, makanya Asus X550ZE cocok banget buat para gamers dan profesional yang pekerjaannya cukup berat, seperti mengedit video dan membuat animasi 3D.
GPU/Graphics
GPU juga sangat penting untuk menunjang performa sebuah laptop, meskipun CPU bertenaga tapi GPU kurang, maka performa akan kurang maksimal. Dengan 8 GPU core, Asus X550ZE jadi punya racikan yang pas untuk menyelesaikan semua pekerjaan berat, dan games berat kamu :D.
Asus X550ZE didukung AMD Radeon® R5 M230 dan Radeon® R7 M265 DX dengan Dual Graphics 2GB DDR3 VRAM. Hal ini memungkinkan APU dan kartu grafis bisa bekerjasama demi performa optimal.
Desain
Jika dilihat sekilas, X550ZE ini punya body yang cukup besar, maklum saja ukuran layarnya kan 15,6 inci. Meskipun lumayan besar, bobot laptop ini ternyata cuma 2,26 kg lho. Ini termasuk ringan, karena beberapa laptop 14 inci banyak yang bobotnya sampai 3 kg.
Desain laptop Asus memang khas, dan Asus berhasil mempertahankannya pada seri X550ZE ini. Logo Asus pada bagian belakang layar dengan guratan memutar seperti biasanya, lalu bagian dalam desain terlihat simpel tanpa banyak tombol di sana-sini, hanya ada tombol power di luar keyboard. Suka!
Bagian yang menarik lainnya adalah trackpad, Asus memberikan ruang lebih luas untuk trackpad-nya.
Oh ada satu lagi, numpad! Seperti pada laptop 15 inci pada umumnya, numpad jadi salah satu bagian yang selalu ada. Untuk profesional yang kerjaannya sering berhubungan dengan angka, numpad pasti sangat membantu.
Gratis Windows 10 Upgrade
Hari gini belum pakai Windows 10? Tenang, Asus menawarkan Windows 10 upgrade gratis untuk pengguna X550ZE asalkan kamu sudah punya Windows 7 atau 8 sebelumnya. Berarti jika kamu beli laptop Asus X550ZE dengan bundling Windows 7/8, maka kamu bisa langsung ugrade ke Windows 10 secara cuma-cuma. Info lebih lanjut ada di sini.
Garansi
Beli barang baru pasti tanya tentang garansi dong, nah, Asus nggak tanggung-tanggung dalam menjamin produknya yang satu ini. Kamu akan dapat garansi selama 2 tahun yang berlaku secara global berupa biaya service dan ganti spartpart.
Laptop ini cocok buat kamu yang suka ngegame, ngedit foto/video, atau ngerjain pekerjaan kantoran yang setiap hari buka berkas sheet yang tabelnya sampai ratusan kolom berisi angka-angka. 😛