Dengan 2 Miliar, Kamu Pun Bisa Nikmati Hamparan Salju Pribadi di Dalam Rumah

NGONOO.com – Di negara tropis seperti Indonesia, adanya salju adalah hal yang hampir tidak mungkin ditemui dalam kehidupan sehari-hari ya gaes. Nah apalagi di kawasan timur tengah yang terkenal dengan cuacanya yang panas dan kering karena dikelilingi oleh gurun pasir, hujan aja jarang apalagi salju.

Eits tapi jangan salah gaes, sebagian penduduk timur tengah saat ini justru sudah bisa menikmati dinginnya salju di negara mereka lho. Lho kok bisa? Emang di sana ada hujan salju?

snow-room
Kamar Salju Desert Snow

Bukan gaes, salju-salju yang dinikmati tersebut bukanlah salju alami yang turun dari langit, melainkan dari sebuah perusahaan asal Dubai bernama Desert Snow yang menawarkan jasa menyediakan salju pribadi bagi para pelanggannya. Cukup dengan membayar US$150 ribu atau sekitar Rp 2 miliar aja, bro n sest bisa dibuatkan kamar bersalju seluas 6 sampai 12 meter kubik di dalam rumah atau perusahaan.

Kamar salju tersebut akan dibuat di temperatur yang cukup dingin yaitu -15 celcius sampai -18 derajat celcius. Tak lupa, sebagai tambahan dalam kamar salju juga akan dihias dengan dinding berbatu dan pohon-pohon hiasan khas musim dingin.

snow-room2
kamar salju Desert Snow

“Pada dasarnya, Anda memiliki gua dalam rumah yang bersalju selama 24/7,” ungkap Ben Elliott-Scott, direktur manajer Desert Snow dikutip dari The Plaid Zebra. 

Selain untuk merasakan dinginnya salju yang hampir tidak pernah dirasakan, perusahaan menyebutkan bahwa ‘ruang salju’ memiliki berbagai manfaat kesehatan, seperti meningkatkan peredaran darah, sistem kekebalan tubuh, dan siklus tidur. Menurut Elliot-Scott, manfaat dari sauna panas, yang berasal dari Finlandia datang dari perubahan suhu dari dingin ke panas secara cepat yang dialami tubuh, setelah pindah dari sauna yang panas beruap ke salju yang dingin. Ruang salju, menurutnya akan mewujudkan pengalaman ini di negara dengan musim kering seperti di Uni Emirat Arab.

Hingga saat ini, Desert Snow telah membangun tiga kamar salju di spa hotel, dan dua di rumah. Elliot-Scott juga akan membangun kamar untuk delapan pelanggan barunya.

snow-room1
salju buatan Desert Snow

“Terbukti kamar salju sangat populer. Ada permintaan yang tinggi untuk salju sungguhan di daerah-daerah tertentu yang akan mengadakan event, dan kini di rumah-rumah.” ungkap Scott.

Awalnya Desert Snow adalah perusahaan penyedia salju untuk event bertema musim dingin dan pesta-pesta, lalu kemudian merambah menjadi perusahaan pembuat salju.

Baru-baru ini, perusahaan membuka pabrik salju, dengan mesin pembuat salju raksasa di dalamnya. Saat dinyalakan, mesin tersebut mampu memproduksi 1.000 meter kubik salju dalam satu hari. Menurut Elliott Scott, alat itu merupakan mesin pembuat kristal es tercepat di dunia.

Gimana, bro n sest tertarik membuat ruangan salju pribadi di dalam rumah?

via the plaid zebra

gambar mbak-mbak mainan salju via Shutterstock

 

Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

1 thought on “Dengan 2 Miliar, Kamu Pun Bisa Nikmati Hamparan Salju Pribadi di Dalam Rumah”

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *