Kabarnya Notebook Xiaomi Akan Dirilis April 2016

NGONOO.com – Ngomongin perusahaan asal China Xiaomi memang gak pernah ada habisnya gaes, mulai dari smartphone, gelang pintar, kamera aksi, drone hingga sekarang terdengar kabar Xiaomi akan membuat Notebook. Hah! Keren sekali ya Xiaomi ini, semua-semua dibuatnya.

Vendor yang masih terbilang belum lama berdiri ini, kini sudah memiliki berbagai jenis perangkat teknologi pintar. Mungkin gak lama setelah merilis laptopnya, Xiaomi bakal buat robot kali ya? dan setelahnya bikin pesawat terbang. Sungguh awesaam sekali.

Kabar yang sampai dipermukaan Xiaomi akan mengenalkan Notebook buatannya sendiri pada April 2016. Kamu penasaran gak gimana bentuk dan spesifikasi notebook yang dibuat oleh Xiaomi ini? Kalau penasaran yuk nyimak.

Caritau Gimana Penampakkan Luar Notebook Xiaomi

Setelah menelaah dan terus mencaritau, gimana sih bentuk dari notebook Xiaomi ini? Akhirnya ketemu juga, entah itu benar atau tidak, namun sumber yang banyak tadi memperlihatkan bagaimana bentuk dari notebook Xiaomi ini. Sumber-sumber itu menyebutkan bahwa desain notebook Xiaomi akan mengusung desain layaknya MacBook dari Apple.

Kalau benar desainya meniru MacBook Apple, maka kita udah gak perlu penasaran lagi, yang bikin penasaran itu bener enggaknya. Berikut ini penampakan notebook Xiaomi yang beredar di berbagai media.

Notebook Xiaomi Desain

Spesifikasi yang Gak Bisa Dianggap Remeh

Notebook Xiaomi Spesifikasi

Nah, udah tau kan gimana desain notebook Xiaomi ini. Berati sekarang saatnya kita caritau gimana jeroan dari notebook Xiaomi.

Notebook Xiaomi nantinya akan dibekali dengan OS Ubuntu. Yaa, OS Ubuntu memang sangat familiar gaes dari dulu sampai sekarang dan masih banyak juga orang yang menggunakan OS ini untuk perangkat notebooknya.

Untuk bagian intinya, notebook Xiaomi sematkan prosesor intel core i7 generasi ke-4, RAM 8 GB dan kartu grafis nVidia Geforce GTX 760M berkapasitas 2 GB.

Sedangkan pada bagian layar, notebook Xiaomi punya ukuran 15,6 inci dengan resolusi 1920 x 1080 pixel. Dengan layar yang cukup gede dan kartu grafis dari nVidia, maka Xiaomi akan memanjakan mata orang yang sedang menggunakannya.

Kabarnya notebook Xiaomi ini akan dijual dengan harga 2999 Yuan, kalau di rupiahin berati sekitar 6 jutaan. Lagi-lagi dengan desain dan spek yang mumpuni Xiaomi berani menjual notebooknya dengan harga yang sangat terjagkau, jauh dibawah notebook-notebook lain yang lebih dulu mejeng di toko-toko.

Semoga saja notebook Xiaomi ini benar dirilis april mendatang, penasaran gais, kalik aja bisa beli. hehehe

via xiaomi

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *