NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi LG G Watch Urbane W150; Persaingan segmen smartwatch yang masih ramai dimanfaatkan oleh pabrikan asal Korea Selatan, LG, untuk ikut menghadirkan smartwatch andalannya, yaitu LG G Watch Urbane W150.
Jam tangan pintar ini telah resmi dirilis pada bulan Oktober 2015 kemarin, sehingga bisa dibilang jika LG G Watch Urbane W150 masih tergolong baru. Nah, kalau ada dari kamu yang lagi nyari jam tangan pintar tapi bingung mau membeli jam tangan pintar merek apa, mungkin jam tangan ini bisa kamu pertimbangkan.
Desain LG G Watch Urbane W150
Jam tangan pintar ini memiliki desain klasik yang terlihat elegan, terlebih berkat talinya yang terbuat dari kulit. Dengan dimensi berukuran 45.5 x 52.2 x 10.9 mm dan bobot 66.5 gram, jam tangan ini tentu akan sangat nyaman saat kamu pakai. Selain itu, jam ini juga memiliki layar berukuran 1.3 inch beresolusi 320 x 320 pixel.
Performa LG G Watch Urbane W150
Untuk performanya, LG G Watch Urbane W150 mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 400 dengan prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 yang ditemani RAM sebesar 512 MB. Sementara untuk ruang penyimpanan internalnya disediakan sebesar 4 GB.
Fitur LG G Watch Urbane W150
LG G Watch Urbane W150 juga memiliki fitur yang tidak kalah dari jam tangan pintar lainnya, seperti sensor denyut jantung, Wi-Fi, dan yang paling penting adalah fitur tahan air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit serta fitur anti debu.
Harga LG G Watch Urbane W150 di Indonesia
Buat kamu yang pengen memakai jam tangan pintar biar gak ketinggalan jaman, maka kamu bisa membeli LG G Watch Urbane W150 di Lazada dengan harga RP4.199.000,00.
Spesifikasi LG G Watch Urbane W150
NETWORK
Technology
No cellular connectivity
LAUNCH
Announced
2015, October
Status
Available. Released 2015, October
BODY
Dimensions
45.5 x 52.2 x 10.9 mm (1.79 x 2.06 x 0.43 in)
Weight
66.5 g (2.36 oz)
Build
Stainless Steel
SIM
No
– IP67 certified – dust and water resistant
– Water resistant up to 1 meter and 30 minutes
– Compatible with standard 22mm straps