HP Siapkan Penantang MacBook dengan Hadirkan EliteBook Folio

NGONOO.comEliteBook Folio adalah generasi premium yang kabarnya akan segera dirilis HP dalam waktu dekat, benar saja setelah Xiaomi menunda untuk merilis Notebooknya, ehh malah kayaknya bakal keduluan sama HP. ElitBook Folio ini nantinya akan memiliki desain tipis layaknya MacBook Air ataupun MacBook Pro.

Pihak HP sendiri belum mau terang-terangan gaes membeberkan laptop yang dimaksud, tapi Ron Coughlin, selaku Chief HP PC sedikit membongkar kalau perangkat terbarunya ini akan mampu mengambil alih gelar trendsetter yang sudah bertahun-tahun di pegang oleh MacBook.

HP akan benar-benar mengambil alih gelar tersebut, kata Coughlin.

Kalau kabar ini benar, dipastikan Elitebook Folio akan jadi penantang terkuat MacBook. Menariknya, tak perlu menunggu waktu lama untuk membuktikan karena HP menyebutkan, kalau laptop penantang MacBook ini bakal dirilis dalam waktu dekat. Tapi menurut mimin namanya udah jatuh cinta, maka pengguna MacBook sejak lahir enggan untuk pindah ke lain hati meski spek dan desain yang ditawarkan melebihi MacBook Air ataupun Pro.

Spesifikasi EliteBook Folio

Ngomongin spesifikasi, EliteBook Folio tawarkan jeroan yang mumpuni. Pilihan prosesornya adalah varian Core M (M3, M5, dan M7) yang merupakan keluarga dari Intel Skylake. Sedangkan storage yang bisa dipilih adalah SSD mulai dari kapasitas 128 GB sampai 512 GB, yang berpadu dengan RAM sebesar 8 GB.

EliteBook Folio punya layar berukuran 12,5 inch dengan resolusi full HD (1.920 x 1.080 pixel). HP juga mengklaim kalau baterai EliteBook Folio bisa bertahan hingga 10 jam.

via detiknews

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *