Harga dan Spesifikasi Coolpad Roar di Indonesia

coolpad roar a110 Harga dan Spesifikasi Coolpad Roar di Indonesia

NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Coolpad Roar di Indonesia; Kamu lagi bokek tetapi membutuhkan hape baru? Kalau iya, maka kamu bisa membeli hape murah yang satu ini, yakni Coolpad Roar.

Hape besutan Coolpad tersebut bisa dibilang masih tergolong baru, karena rilisnya belum terlalu lama, tepatnya pada bulan November 2015 kemarin. Harga yang ditawarkan juga murah. Pokoknya dijamin gak bakal bikin kantong kamu jebol.

Desain Coolpad Roar

coolpad roar

Hape ini dibekali dengan bentang layar sebesar 4.5 inch beresolusi 480 x 854 pixel. Untuk dimensinya sendiri berukuran 133 x 65.4 mm dengan tingkat ketebalan mencapai 9 mm. Secara desain, hape ini memang terlihat biasa-biasa aja. Namun pada keempat sudutnya sudah didesain membulat agar lebih nyaman saat digunakan.

Performa Coolpad Roar

coolpad-roar-a110 2

Dapur pacu hape ini diserahkan pada chipset Mediatek MT6580 dengan prosesor Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7. Selain itu terdapat juga RAM sebesar 1 GB dan memori penyimpanan internal berkapasitas 8 GB. Kalau masih kurang besar kamu bisa menyematkan microSD hingga sebesar 32 GB.

Kamera Coolpad Roar

Hape ini dilengkapi kamera depan beresolusi 2 MP dan kamera utama beresolusi 5 MP dengan fitur autofocus dan LED flash.

Jaringan Coolpad Roar

Hape ini masih berjalan pada jaringan 3G untuk akses internetnya. Dan sayangnya hape ini juga hanya memiliki satu slot SIM card saja.

Harga Coolpad Roar di Indonesia

Harga hape ini dijamin gak bakal bikin dompet kamu makin tipis gais. Kalau ada yang pengen memilikinya kamu bisa membeli Coolpad Roar di Lazada dengan banderol harga sebesar RP 1.399.000,00.

Spesifikasi Coolpad Roar

LayarIPS LCD capacitive touchscreen, 4.5 inches (~64.2% screen-to-body ratio), 480 x 854 pixels (~218 ppi pixel density)
ChipsetMediatek MT6580
CPUQuad-core 1.3 GHz Cortex-A7
GPUMali-400MP2
Storage8 GB/ microSD, up to 32 GB
RAM1 GB
Konektivitas3G
OSAndroid OS, v5.1 (Lollipop)
Kamera Belakang5 MP, LED flash, autofocus
Kamera Depan2 MP
BateraiRemovable Li-Ion 1800 mAh
Sensor
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *