5 Gadget dan Aplikasi Keren untuk Si Kutu Buku

Membaca Asik dengan Amazon Kindle
Membaca Asik dengan Amazon Kindle

Pernah mendengar pepatah “Buku adalah jendela dunia, membaca adalah kuncinya”? Pasti pernah dong! Membaca merupakan salah satu kemampuan dasar yang sudah diajarkan sedari dini.

Banyak penelitian yang dilakukan untuk mengetahui manfaat membaca, salah satunya adalah penelitian dari Rush University Medical Center. Dalam penelitian tersebut, Robert S. Wilson, PhD, seorang professor neuropsikologi mengatakan bahwa orang dewasa yang gemar membaca memiliki kemungkinan 32 persen lebih lambat mengalami penurunan kognitif.

Studi lain juga menemukan bahwa manula yang teratur membaca memiliki resiko dua setengah kali lebih rendah untuk terserah penyakit Alzheimer.

Penelitian-penelitian yang dilakukan tersebut tentunya membawa angin segar bagi para kutu buku, yaitu sebutan bagi orang yang gemar membaca buku. Seperti kita tahu bahwa membaca biasa dilakukan di perpustakaan dan di tempat-tempat tertentu karena keterbatasan seseorang dalam membawa banyak buku. Terutama buku yang tebalnya menyerupai bantal dan berat untuk diboyong ke hulu dan ke hilir.

Jangan khawatir, kemajuan teknologi saat ini memungkinkan Kamu untuk membaca buku dimanapun dan kapanpun. Tim iprice telah merangkum 5 gadget dan aplikasi untuk mereka para kutu buku. Apa saja ya?

1. Amazon Kindle Whitepaper

Amazon Kindle whitepaper
Amazon Kindle whitepaper

Gadget yang satu ini merupakan “soulmate” bagi para kutu buku, alasannya tentu saja karena gadget ini dapat membuat kegiatan membaca buku menjadi menyenangkan. Tas yang sudah diisi oleh seabreg barang-barang keperluan pribadi tentu semakin berat jika disumbat beberapa jenis buku. Ketidakpraktisan itulah yang akhirnya membat para kutu buku tidak dapat menjalankan hobinya untuk membaca. Kehadiran Kindle Whitepaper dari Amazon tentunya menjadi solusi terbaik yang dapat dipilih. Bayangkan saja, gadget ini dapat menampung hingga 1.100 buku dalam satu tempat yang berukuran 9.1mm dan memiliki berat hanya 7.5 ons.

Amazon Kindle Whitepaper memiliki desain seperti tablet karena produk tersebut memang sebuah tablet yang khusus dibuat bagi para penggemar e-book. Format buku yang didukung oleh Kindle pun cukup beragam, mulai dari PDF, HTML, TXT, PRC, RTF, Mobil dan AZW yaitu format resmi dari Amazon. Selain nyaman dipegang, gadget ini juga dilengkapi teknologi lighting, yang akan menampilkan layar berwarna putih layaknya kertas asli. Meskipun menggunakan gadget, sensasi membaca buku tidak akan hilang dan tetap dapat dirasakan. Untuk memperoleh buku-buku dalam bentuk e-book yang diinginkan, kita dapat membelinya secara online melalui Amazon. Kindle dapat dibeli dengan harga 1 jutaan rupiah saja, cukup terjangkau bukan?

2. iPad Mini 4

Gadget selanjutnya yang dapat digunakan para kutu buku untuk dapat membaca secara mobile adalah iPad Mini 4 keluaran Apple. Gadget ini didesain dengan layar seluar 7.9 inci yang mengusung teknologi bernama Retina Display, sehingga membuat mata tetap nyaman saat membaca e-book. Gadget ini juga dilengkapi dengan fitur yang bernama iBooks. iBooks adalah sebuah aplikasi buku elektronik Apple yang memungkinkan para pengguna iPad mengunduh, membaca hingga menyusun kumpulan e-book yang telah diunduh layaknya sebuah perpustakaan.

Apple iPad Mini 4
Apple iPad Mini 4

Dengan menggunakan iBooks pada iPad, kita dapat membaca buku dalam berbagai Bahasa, memutar buku audio yang dibeli dari iBooks Store dan melihat beragam buku bergambar. Apple dan segala kecanggihan teknologinya memang tidak pernah gagal untuk membuat kagum para pecintanya. Untuk mendapatkan gadget ini, diperlukan dana sebesar 6 jutaan rupiah. Cukup mahal memang, namun harga tersebut sangat wajar mengingat iPad Mini 4 dapat digunakan juga sebagai alat berkomunikasi, selain sebagai sarana untuk membaca buku.

3. Moon+ Reader

Jangan sedih jika belum memiliki cukup dana untuk membeli gadget-gadget tersebut, hal tersebut dapat diatasi dengan beragam aplikasi yang dapat diunduh secara gratis maupun berbayar. Salah satunya adalah aplikasi bernama Moon+ Reader, sebuah aplikasi pembaca e-book yang mendukung beragam format e-book. Versi gratis aplikasi ini tidak didukung untuk membuka PDF dan juga banyak iklan yang akan berseliweran di layar. Untuk mendapatkan versi premiumnya, aplikasi ini dapat di-upgrade menjadi versi pro yang tersedia di iOs maupun Android.

Aplikasi Moon+ Reader Android
Aplikasi Moon+ Reader Android

Keunikan dari adalah adanya fitur bernama text-to-speech (TTS), fungsi utama TTS adalah untuk mengetahui pengucapan kata-kata yang kurang familiar didengar. Bukan hanya itu, Fitur PDF di dalamnya juga cukup lengkap. E-book yang tengah dibaca dapat diberi highlight, ditambahkan catatan bahkan dapat dikunci agar halamannya tidak bergeser. Mata para pembaca akan dimanjakan dengan fitur Bluelight Filter yang menjaga mata agar tidak silau dan perih. Tingkat warna dan pencahayaan bisa kita sesuaikan dengan kapasitas mata para pembaca.

4. Aldiko Book Reader

Aplikasi lainnya yang dapat menjadi rujukan adalah Aldiko Book Reader yang tersedia pada gadget berbasis Android kesayangan Kamu. Aplikasi ini dilengkapi fitur-fitur canggih dan menarik seperti contohnya fitur pengaturan tampilan ukuran dan jenis huruf, latar warna, spasi serta cahaya.

Aldiko Book Reader Android
Aldiko Book Reader Android

Membaca buku juga jadi santai dan tidak terburu-buru karena jika tidak dapat selesai membaca dalam satu waktu, tersedia pembatas buku yang dapat diletakkan di halaman terakhir yang dibaca. Aplikasi ini tidak mengharuskan kita membuka browser untuk mencari e-book yang dapat diunduh. Cukup menggunakan fitur pencarian, ribuan jenis buku dari berbagai Bahasa tersedia dan dapat dibaca secara gratis.

5. Wattpad

Aplikasi terakhir untuk para pecinta buku adalah Wattpad. Aplikasi ini bukan saja memungkinkan Kamu untuk membaca tetapi juga dapat menulis cerita sendiri di dalamnya. Sebenarnya aplikasi ini adalah komunitas bagi para penulis dan fungsinya tidak jauh berbeda dari blog. Wattpad dapat diunduh secara gratis tanpa mengeluarkan biaya sedikitpun, karena Kamu hanya memerlukan kuota internet. Wattpad sangat cocok bagi mereka yang memiliki hobi membaca dimana saja dan kapan saja. Aplikasi yang dapat diunduh dalam telefon pintar, laptop maupun komputer ini menghadirkan beragam jenis buku. Mulai dari fiksi, romansa, aksi dan berbagai genre lainnya.

Wattpad Keren
Wattpad Keren

Aplikasi Wattpad juga dapat mewujudkan mimpi seseorang untuk menjadi penulis. Caranya, kita harus membuat akun pribadi di Wattpad dan dengan akun tersebut kita dapat memposting artikel, cerita bahkan puisi kita sendiri. Nantinya para pengguna Wattpad lain dapat membaca, memberikan komentar juga mem-vote cerita mana yang mereka sukai. Setiap tahunnya, Wattpad akan memberikan penghargaan untuk cerita-cerita yang ditulis berdasarkan beberapa kategori.

Itulah beberapa gadget dan aplikasi yang dapat menjadi rujukan para kutu buku di Indonesia. Teruslah membaca karena menurut Rachel Anders “The journey of a life time starts with the turning of a page”.

Santika Juliawati

Santika Juliawati

Total posts created: 3
Seorang pemerhati dunia Online, Teknologi, Smartphone, Android, iOS dan hal2 yang berkemajuan

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *