Review Huawei Band B0 Indonesia

Huawei Band B0 Hitam
Huawei Band B0 Hitam

Seperti Janji NGONOO, kami akan Review Huawei Band B0 dan setelah itu tentu saja akn kami Bagi-bagikan ke kalian semua. Kami bagikan tepatnya karena saat ini baru ada satu device yang kami bagikan.

Huawei Band B0 ini adalah Fitness Tracker yang mirip jam tangan yang begitu deh. Setelah kami unboxing dan kami coba sana sini, berikut ini adalah Review Lengkap Huawei Band B0 ini. Selamat mengikuti

Bentuk Fisik Huawei Band B0

Bentuk Fisik Huawei Band ini lebih mirip sebuah Jam Tangan anak-anak, iya dengan bahan Plastik Lunak/Karet dan bentuk Tracker seperti Jak Tangan dengan bentuk Bundar seperti kabanyakan Jam. Nah jangan salah walaupun mempunyai bentuk bundar ini Huawei Band B0 ini tidak memiliki layar bulat juga, jadi tetap memiliki bentuk layar Kotak.

Huawei Band B0 cocok untuk Orang Indonesia
Huawei Band B0 cocok untuk Orang Indonesia

Huawei Band B0 ini ringan dan nyaman ditangan. Strap dari Huawei Band B0 ini nggak bisa dilepas dari Trackernya. Sepertinya sudah built ini begitu.

Layar dari Huawei Band B0 ini menggunakan Teknologi PMOLED dan satu warna. Dan support Touch yang nyaman. Layarnya ini juga memanfaatkan fitur proximity dan accelerometer, jadi layar tidak Full nyala, layar akan otomatis nyala ketika pengguna melakukan gerakan seperti melihat jam. Tujuan dari fitur ini adalah manajemen daya.

Huawei Band B0 ini sudah bersertifikat IP68 yang mana bagaimana ini bisa dipake mandi, mencuci dan berenang asal kedalaman nggak lebih dari 1m.

Software Huawei Band B0

Huawei Band B0 ini unik, walaupun Fitness Tracker tapi device ini rodo kompit. Fungsi Utama sebuah Fitness Tracker ada disini

  • Step Counter + Kalori
  • Sleep Tracker
  • Activity Tracker
  • Jam dengan Watch Face
  • Integrated Reminder dan Notifikasi (telpon dan sms)

Software dari Huawei Band B0 ini sampai saat kami tulis sudah versi 01.03.19 dan ini adalah versi terbaru yang ada.

Huawei Band B0 penggunaan sehari-hari.

Semingguan sudah kami menjadikan Huawei Band B0 sebagai Fitness Tracker dan berikut pengalaman yang kami dapatkan. Pada hari pertama setelah device hadir sebelum pairing tak lupa kami isi daya dengan kabel charger bawaan dan colok ke Laptop.

Box Depan Huawei Band B0
Box Depan Huawei Band B0

Setelah proses pengisian kurang lebih 1 jam berjalan sukses, kami kemudian lakukan pairing dengan Xiaomi Mi 5 Pro, setelah terlebih dahulu kami download Aplikasi Huawei Wear yang di unduh di Google Play

Setelah itu kita akan Sync Huawei Band B0 ke Huawei Wear App dan setelah proses pairing sukses kita akan diminta buat Profile, Nama, Berat, Tinggi dan Tanggal Lahir. Setelah semua berjalan lancar kita akan dihadapkan pada UI dari Huawei Wear yang simple dan useful.

Di Huawei Wear App ini hanya akan ada informasi Step dan Sleep itu saja. Selain itu banyak sekali fitur di Huawei Wear Android seperti fitur Push Messages, nah di fitur ini ketika sudah di aktifkan (setelah kita enable access di Android) setelah itu kita bisa memilih messages apa saja yang akan di push ke Huawei Band B0 kita, ketika sudah enable misalnya Aplikasi Telpon dan SMS nanti setiap ada pesan itu Device Huawei Band B0 akan memberikan notifikasi. Cerdas bukan?

Akurasi Huawei Band B0

Setelah mencoba menggunakan Huawei Band B0 ini mengenai Akurasi dari Trackingnya bisa dibilang cukup bagus, tracking stepnya lumayan bagus dan akurat, ketika kita make Huawei Band B0 sambil berkendara (sepeda motor dan mobil) tracking step tidak menghitung sebagai langkah.

Box Belakang Huawei Band B0.JPG
Box Belakang Huawei Band B0.JPG

Yang cukup menarik adalah Sleep Trackingnya, device Huawei Band B0 ini lumayan akurat, light sleep dan deep sleep di catat dengan cukup akurat. Hal lain yang tak kalah menarik adalah akumulasi sleep nya.

Sleep Tracking Huawei Band B0
Sleep Tracking Huawei Band B0

Misalnya Malam kita tidur 4 jam kemudian siang kita tidur lagi (Power Nap) begitu nanti di akhir hari tidur malam dan siang akan di total dan kalau kita liat Graphics nya juga akan terlihat berapa kali kita tidur dalam sehari.

Huawei Band B0 dan layanan pihak ketiga

Seperti dikutip dalam Blog Resmi Jawbone, Huawei bekerjasama dengan  Jawbone yang tertulis dalam Blog Resminya. Kerjasama yang tertuang terjalin sejak Januari 2015 ini mengatakan kalau Jawbone dan Huawei bekerja sama dengan adanya kerjasama dengan Jawbone UP ini maka layanan Huawei Wear yang sampai tulisan ini kami angkat belum merilis fitur Sync ke Server bisa terjembatani dengan Sync ke Server Jawbone.

UI sederhana Huawei Wear di iPhone
UI sederhana Huawei Wear di iPhone

Menariknya dengan adanya fitur ini maka pengguna juga akan medapatkan sugesti dari Jawbone Smart Coach System sehingga pengguna Huawei Band B0 akan mendapatkan insight2 dari keseharian nya.

Daya/Baterai Huawei Band B0

Charger Spesial Huawei Band B0
Charger Spesial Huawei Band B0

Menariknya Huawei Band B0 ini tercatat akan bisa digunakan 7harian dalam sekali isi. Tentu saja lamanya daya ini juga tergantung seberapa sering kita Sync data ke Smartphone, berapa kali kita sehari melihat data lewat Layar di Huawei Band B0 dan lainnya.

Speks Huawei Band B0 Lengkap

Longer-strap size: 244.4 mm x 38 mm x 9.5 mm (9.6 in. x 1.5 in. x 0.4 in.)
Shorter-strap size: 229.4 mm x 38 mm x 9.5 mm (9 in. x 1.5 in. x 0.4 in.)

About 25g

black, white, cream

128 KB RAM
512 KB flash memory (microprocessor)

Huawei: G7, G8, Mate 7, Mate S, Nexus 6P, P7, P8, P8lite, P8max, Y550
honor: honor 6, honor 6plus, honor 7, honor 7i, honor 4c, honor X2
iPhone: iPhone4s, iPhone5, iPhone5s, iPhone5c, iPhone6, iPhone6 plus, iPhone6s
Samsung: Galaxy Note3, Galaxy Note4, Galaxy s5, Galaxy s6, Galaxy s6 Edge, Galaxy s6 Edge+, Galaxy Note5
Others: Nexus 6, LG-G3, LG-G4, Sony Z3

Capacity: 70 mAh
Maximum working time: 3 days (dependent on actual conditions of use)
Maximum standby time: 14 days (dependent on actual conditions of use)

2.4 GHz

10 meters (in an open environment)

Wireless: –10 dBm
Wired: -2 dBm

Wireless: –80 dBm
Wired: –86 dBm

8

6

POGO PIN USB port

OLED touch screen that supports swipes (in different directions), touches, and touch and hold. From the screen, you can:
Switch between screens
Select dashboards
Turn off alarms
Start or stop recording individual fitness events
Restart
Reset

Fitness/Sleep

One pinhole to:
Power on or off
Restart

Operating: 0°C to +35°C
Storage: –20°C to +70°C

5% to 95% (non-condensing)

Harga Huawei Band B0 Indonesia

Di Indonesia Huawei Band B0 ini kebanyakan merilis dengan harga 900.000 – 1.200.000 IDR.

Kesimpulan dan Giveaway

Sebagai salah satu Fitness Tracker dengan harga kisaran 1.000.000 IDR Device Huawei Band B0 ini layak dijadikan alternatip. Layanan Software nya yang tersedia di Android dan iOS ini layak untuk dijadikan pilihan.

Dan seperti janji kami, kami akan memberikan Giveaway Cuma-cuma kepada salah satu dari kalian dengan cara yang sederhana. Silahkan diikuti aturan kami dibawah dan siapa tau kalian yang beruntung mendapatkan Giveaway Huawei Band B0 ini.

Huawei Band B0 Giveaway

Nurudin Jauhari

Nurudin Jauhari

Total posts created: 385
Petani dari @DesaPonjong yang suka wira-wiri dan ngetuit di @jauhari. Abahe @YahsfaJauhar dan @ShaffiyaJauhar. Kalau lagi BERLING *Nek Kober Orang Eling nek Eling ora Kober* bikin Tema WordPress

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *