Spesifikasi Xiaomi Mi 5S Muncul di AnTuTu, Gunakan Snapdragon 821

NGONOO.com – Xiaomi sepertinya masih ingin menunjukkan eksistensinya dengan menghadirkan beberapa perangkat ternayar. kali ini Xiaomi akan mengenalkan Mi 5S kepada kita semua, bisa dilihat dong smartphone Xiaomi yang satu ini kabarnya akan menggunakan jeroan super mumpuni.

Melihat bocoran dari AnTuTu mengenai spesifikasi dari Xiaomi Mi 5S, terdapat chipset Snapdragon 821, gak kalah kerennya Xiaomi juga akan membekali RAM 6GB dan internal storage dengan kapasitas besar 256GB kepada Mi 5S nya ini. Gimana menurutmu sob? Dibandrol berapa kira-kira hape dengan jeroan super mumpuni punya Xiaomi ini?

antutu-xiaomi-mi-5s

Kalau kita melihat pada uji AnTuTu, terlihat Xiaomi akan menjalankan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan paduan prosesor grafik Adreno 530. Smartphone ini nantinya akan mempunyai bentang layar 5,15 inch dengan resolusi 1920 x 1080 pixel. Jelas nyaman banget dong saat digunakan, ukuran yang pas ditangan.

Sementara hanya ini yang bisa kita ketahui dari uji AnTuTu Xiaomi Mi 5S. Informasi detail mengenai desain bodi dan harga yang nantinya dibandrol juga belum ane ketahui. Tetap pantengin NGONOO.com terus supaya gak ketinggalan informasi update seputar gadget ya! Kita juga akan ulas berita selanjutnya mengenai pendatang baru Mi 5S ini. Bye bye..

via gizmochina

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *