NGONOO.com – Kabar terbaru dari perangkat flagship Nubia Z11 yang kini udah tersedia untuk beberapa pasar di Eropa, Asia dan Amerika gaes. Smartphone ini awalnya hanya tersedia di pasar Tiongkok aja, di negaranya sana, Nubia Z11 menjadi smartphone flagship yang kehadirannya cukup menyita perhatian, pasalnya smartphone ini dibekali dengan fitur dan spesifikasi mumpuni.
Meski layar berukuran agak bongsor 5,5 inch, namun karena spesifkasi yang dibawanya mumpuni, smartphone ini tetap menjadi idola, khususnya bagi mereka yang aktif melakukan kegiatan multimedia ngegame dan ngedit-ngedit.
Didukung dengan prosesor Qualcomm seri tertinggi Snapdragon 820, RAM 4/6GB dan internal storage 64/128GB. Terdapat kamera belakang beresolusi 16MP PDAF dan OIS, kamera depan 8MP dan baterai berkapasitas cukup besar 3.000mAh dengan Quick Charge 3.0 dan USB Type-C. Agar lebih responsive, Nubia Z11 menjalankan sistem operasi terbaru Android 6.0 Marshmallow dengan dukungan Nubia UI 4.0, sehingga memberikan kesan mewah dalam layar.
Jika di Tiongkok, Nubia Z11 dibanderol dengan harga berkisar Rp 4,9 jutaan untuk versi RAM 4GB dan internal storage 64GB. Sedangkan varian yang lebih tinggi dengan RAM 6GB dan internal storage 128GB dibandrol dengan harga berkisar Rp 6,8 jutaan. Berikut ini daftar negara-negara Eropa, Asia dan Amerika yang udah kedatangan perangkat flagship Nubia Z11:
Eropa
Inggris
Republik Ceko
Jerman
Italia
Portugal
Spanyol
Rusia
Asia
India
Thailand
Vietnam
Indonesia
Amerika
Amerika Serikat
Argentina
Meksiko
via gsmarena