Harga dan Spesifikasi Chuwi HiBook Pro di Indonesia

NGONOO.com Inilah harga dan spesifikasi Chuwi HiBook Pro di Indonesia; Kehadiran laptop yang bisa berubah menjadi tablet memang telah menjadi angin segar buat sebagian orang, terlebih buat mereka yang membutuhkan laptop tetapi juga membutuhkan tablet di saat yang bersamaan.

Nah, berbicara mengenai laptop hybrid alias laptop yang bisa berubah menjadi tablet, ada satu laptop yang mungkin akan memikat kamu. Laptop tersebut adalah Chuwi HiBook Pro. Selain bisa berubah menjadi tablet, keunggulan lain dari laptop ini adalah sudah mengusung dual OS.

Desain Chuwi HiBook Pro

chuwi-hibook-pro-2

Melihat desain laptop ini emang tidak terlihat jika ini adalah laptop yang biasa-biasa saja. Sebaliknya, Chuwi HiBook Pro terlihat cukup stylish. Kalau mau merubahnya menjadi tablet kamu hanya tinggal melepas keyboard-nya aja. Dimensinya juga terbilang sangat kompak. Laptop ini dibekali dengan layar berukuran 10.1 inch beresolusi 2560 x 1600 pixels. Melihat dimensinya yang kompak, laptop ini tentu menjadi mudah untuk dibawa bepergian.

Performa Chuwi HiBook Pro

chuwi-hibook-pro-3

Soal performa, Chuwi HiBook Pro mengandalkan prosesor Intel Cherry Trail X5 Quad Core 64 bit yang bersandingan dengan RAM 4 GB. Selain itu, untuk kebutuhan ruang penyimpanan disediakan memori berkapasitas 64 GB. Kamu juga bisa memperbesar ruang penyimpanannya menggunakan memory TF card hingga berkapasitas 128 GB. Laptop ini berjalan pada dua OS, yakni OS Windows 10 dan OS Android 5.1.

Konektivitas Chuwi HiBook Pro

Laptop ini dilengkapi juga dengan beberapa port, antara lain port USB 3.0, USB type-C, micro USB, micro HDMI, dan port untuk docking keyboard.

Spesifikasi Chuwi HiBook Pro

CPUIntel Cherry Trail X5 Quad Core 64 bit
RAM4GB
ROM64 GB + Memory TF card up to 128 GB
DisplayIPS 10.1 inch, resolution 2560 x 1600 pixels
ConnectivityTF card slot,USB Type-C, Micro USB Slot, Micro HDMI, 3.5mm Headphone Jack, Docking Keyboard

 

NetworkWiFi802.11b/g/n wireless internet, Bluetooth
CameraBack camera 5.0MP, Front camera 2.0MP
Media FormatPicture format: GIF, BMP, PNG, JPEG

Music format: WMA, AAC, MP3

Video format: 3GP, MP4, AVI

MS Office format: Excel, PPT, Word

E-book format: TXT, PDF

BaterryBattery Capacity 8000mAh

Battery / Run Time (up to)5 hours video playing time

AC adapter100-240V 5V 3A

Dimensions26.20 x 16.75 x 0.85 cm
Weight0.550 kg
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *