Harga dan Spesifikasi Axioo Picophone M4U Plus di Indonesia

Axioo Picophone M4U Plus Harga dan Spesifikasi Axioo Picophone M4U Plus di Indonesia

NGONOO.com Inilah harga dan spesifikasi Axioo Picophone M4U Plus di Indonesia; Persaingan segmen hape entry level di tanah air bakalan semakin seru aja, nih. Itu karena salah satu produsen lokal, Axioo kembali merilis hape barunya, yakni Axioo Picophone M4U Plus.

Hape tersebut udah rilis pada awal tahun 2016 ini. Jadi meskipun udah berumur beberapa bulan, tapi toh Axioo Picophone M4U Plus bisa dijadikan sebagai pilihan kalau kamu lagi nyari hape murah, khususnya yang udah berjalan pada Android Lollipop.

Desain Axioo Picophone M4U Plus

Hape ini memiliki desain yang lumayan manis. Pada ke empat sudutnya didesain membulat agar tangan kamu merasa nyaman saat sedang memegangnya. Bentang layar hape ini berukuran 5 inch, di mana untuk tingkat resolusi layarnya 854 x 480 pixels. Axioo Picophone M4U Plus memiliki berat 157 gram. Sedangkan untuk tingkat ketebalannya mencapai 8.8 mm.

Performa Axioo Picophone M4U Plus

Dari sektor performa, hape ini mengandalkan chipset Spreadtrum SC7731 dengan prosesor Quad-core 1.3 GHz, Cortex-A7. Untuk menemani prosesor tersebut Axioo lantas menyematkan RAM 1 GB. Selain itu hape ini menawarkan ruang penyimpanan berkapasitas 8 GB dengan dukungan microSD hingga 32 GB.

Kamera Axioo Picophone M4U Plus

axioo-picophone-m4u-plus-2

Hape ini dibekali dengan kamera yang terbilang standar untuk hape entry level. Untuk berfoto selfie bisa mengandalkan kamera depan beresolusi 2 MP. Sedangkan untuk kamera utamanya memiliki resolusi 8 MP.

Jaringan Axioo Picophone M4U Plus

Axioo Picophone M4U Plus merupakan hape entry level yang sudah support jaringan 4G LTE. Untuk jumlah slot SIM card yang disediakan ada dua buah slot.

Spesifikasi Axioo Picophone M4U Plus

LayarIPS capacitive touchscreen, 16M colors, 5.0 inches, 854 x 480 pixels
ChipsetSpreadtrum SC7731
CPUQuad-core 1.3 GHz Cortex-A7
GPUMali-400MP
Storage8 GB/ microSD, up to 32 GB
RAM1 GB
Konektivitas4G LTE
OSAndroid OS, v5.1 (Lollipop)
Kamera Belakang8 MP, 3264 x 2448 pixels, LED Flash
Kamera Depan2 MP
BateraiLi-Ion 2000 mAh
SensorAccelerometer, Proximity
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *