NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Himax M1 di Indonesia; Himax kembali meramaikan persaingan hape entry level tanah air melalui produk barunya, yakni Himax M1. Hape tersebut hadir dengan spesifikasi yang bisa dibilang biasa. Namun ada satu hal menarik dari hape ini, yaitu adanya triple LED flash di bagian kamera belakangnya. Fitur tersebut tentu membuat hasil jepretan Himax M1 bisa terlihat lebih maksimal lagi.
Nah, sebelum kamu meminang hape anyar buatan Himax tersebut, kita ulas sedikit dulu, yuk, seperti apa spesifikasi yang diusungnya. Biar kamu gak salah membeli hape gitu.
Desain Himax M1
Hape ini hadir dengan dimensi yang lumayan besar. Bentang layarnya sendiri berukuran 5.3 inch, di mana tingkat resolusi layarnya 720 x 1280 pixels. Berkat dimensi layarnya yang besar, hape ini tentunya bakal memanjakan mata kamu pada saat kamu sedang bermain game, nonton video, maupun saat browsing.
Performa Himax M1
Urusan kinerja dipercayakan pada chipset Mediatek MT6735 dengan prosesor Quad-core 1.3GHz. Sementara untuk kebutuhan grafis mengandalkan GPU Mali T720. RAM yang ada di hape ini sebesar 1 GB. Sedangkan sebagai media penyimpanan disediakan memori internal berkapasitas 8 GB yang bisa diekspansi hingga berkapasitas 128 GB.
Kamera Himax M1
Hape ini mengusung kamera depan dan kamera belakang yang sama-sama memiliki resolusi 8 MP. Namun seperti yang sudah disebutkan di atas, kamera belakangnya ditemani oleh triple LED flash guna membuat hasil foto terlihat lebih bagus lagi.
Jaringan Himax M1
Himax M1 sudah support jaringan 4G LTE untuk membuat kamu lebih betah saat menjelajah dunia maya. Selain itu hape ini juga sudah mengusung fitur dual SIM card.
Spesifikasi Himax M1
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen 5.3 inches, 720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density) |
Chipset | MediaTek MT6735 |
CPU | Quad Core 1.3 GHz |
GPU | Mali-T720 MP2 |
Storage | 8 GB/ microSD, up to 128 GB |
RAM | 1 GB |
Konektivitas | 4G LTE |
OS | Android OS, v6.0 (Marshmallow) |
Kamera Belakang | 8 MP, triple LED flash |
Kamera Depan | 8 MP |
Baterai | Removable Li-Ion 2600 mAh battery |
Sensor | Accelerometer, Proximity, Compass |