Samsung Galaxy S7 dan Galaxy S7 Edge Dapatkan Android Nougat versi Beta

NGONOO.com – Sepertinya hampir semua produsen tengah sibuk menyiapkan update OS terbaru untuk perangkat flagship yang dimilikinya gaes, salah satu produsen yang paling getol menyiapkan update untuk beberapa flagship-nya tersebut adalah Samsung.

Beberapa waktu lalu Samsung Galaxy Note 5 muncul di GFXBench gunakan update Android Nougat, dan kabarnya beberapa perangkat lain yakni Galaxy A series juga segera dapatkan update OS terbaru Nougat. Maka tak heran jika Galaxy S7 dan S7 Edge ini juga siap menerima update OS teranyar.

samsung-galaxy-s7-dan-galaxy-s7-edge-nougat

Update Nougat beta yang dijalankan untuk perangkat Galaxy S7 ini memiliki kapasitas kurang dari 530MB gaes, jadi buat kamu yang ingin mencoba versi beta dari Android Nougat, harus menyiapkan space yang cukup.

Update Nougat beta ini membawa pemabaharuan fitur seperti, Samsung Note App, auto brightness button, close all recent apps dan beberapa fitur lain yang lebih lengkap. Update beta ini pasti memiliki beberapa bug, seperti yang baru ditemukan adalah layar yang menyala terlambat saat dihidupkan dalam keadaan terkunci.

Buat yang penasaran bisa segera mencobanya, dan buat yang nggak penasaran-penasaran amat, bisa menunggu Samsung merilis Nougat versi sempurnannya.

via sammobile

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *