Harga dan Spesifikasi Acer Predator 21X di Indonesia

NGONOO.com Inilah harga dan spesifikasi Acer Predator 21X di Indonesia; Punya hobi bermain game dan lagi nyari laptop jempolan untuk menyalurkan hobi kamu tersebut? Nih, Acer punya model laptop yang mungkin bisa kamu pinang. Laptop tersebut adalah Acer Predator 21x. Berhubung Acer Predator 21x merupakan gaming laptop, maka jangan kaget jika Acer mematok harga yang mahal untuk laptop buatannya tersebut.

Lantas, dengan harga yang mahal, seperti apakah spesifikasi yang tersimpan di dalam Acer Predator 21x? Untuk mengetahuinya mari kita bahas bersama aja.

Desain Acer Predator 21x

Acer Predator 21x hadir dengan bentang layar super besar, mencapai 21 inch. Untuk tingkat resolusi layarnya adalah 2560 x 1080 pixels. Besarnya ukuran layar tersebut dan tingkat resolusinya yang tinggi tentu saja bakal memanjakan mata kamu. Untuk desainnya sendiri terlihat sangar, khas gaming laptop.

Performa Acer Predator 21x

Di balik desainnya yang sangar terdapat spesifikasi yang sangat jempolan. Acer Predator 21x mengusung prosesor Intel Kaby Lake Quad Core i7 7820HK 2.9GHz, up to 3.9GHz (8MB Cache, 8 Threads). Acer memadukan prosesor tersebut dengan RAM 64 GB. Selain itu untuk media penyimpanan juga sangat melimpah, ada 2 SSD berkapasitas 512 GB dan harddisk berkapasitas 1 TB.

Konektivitas Acer Predator 21x

Konektivitas port pada laptop ini cukup lengkap, sebut saja ada USB ThunderBolt 3, USB 3.0 with Power Off USB Charging, USB 3.0, Noble Lock Port, HDMI 2.0, Display Port 1.2, Power Plug, Card Reader, eadphone Jack, serta audio jack.

Spesifikasi Acer Predator 21x

ProcessorIntel Kaby Lake Quad Core i7 7820HK 2.9Ghz up to 3.9GHz (8MB Cache, 8 Threads)
RAM64GB RAM DDR4 2400MHz (4 x 16GB Quad Channel)
Storage2 x 512GB SSD + 1TB HDD 7200RPM
GraphicsIntel HD Graphics 630 / Dual nVidia GeForce GTX1080 SLI 16GB DDR5X (2 x 256bit) with NVIDIA G-SYNC
OSWindows 10 Home 64bit
Display21″inch IPS WFHD Curved LED Display (2560 x 1080, 21:9)
AudioPowered by Dolby Audio Premium with 4 Speakers and 2 Subwoofer and 3-way Hi-Fi
Interface1 x USB ThunderBolt 3, 1 x USB 3.0 with Power Off USB Charging, 3 x USB 3.0 Port, 1 x Noble Lock Port, 1 x HDMI 2.0, 2 x DipslayPort 1.2, 2 x Power Plug, 1 x Card Reader, 1 x Headphone Jack, 1 x Audio Jack
FeatureHD+ IR Webcam with Tobii Eye Tracking, Bluetooth v4.1, 802.11ac Dual Band 2×2 MU-MIMO Killer Wireless-AC 1535 Technology, Killer Gigabit LAN E2500 with Wake On LAN Ready
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *