Biar Makin Pinter, Install 5 Aplikasi Android Terbaik Untuk Melatih Otak Ini

Fungsi android kian beragam saja. Selain bisa digunakan untuk main game, sosmed-an, dan selfie, smartphone juga bisa digunakan untuk membuat kamu makin pintar loh. Nggak percaya? Install 5 aplikasi android dibawah ini. Dijamin otak kamu makin encer dan pintar.

NeuroNation – Focus and Brain Training

Aplikasi android pertama yang bisa kamu gunakan untuk melatih otak adalah NeuroNation. Apliaksi ini sangat terkenal, dan telah digunakan lebih dari 12 juta orang diseluruh planet bumi.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu akan mampu:

  • Melatih fokus
  • Mempertajam pikiran
  • Melatih ingatan lebih baik
  • Berpikir lebih cepat
  • Dan lain-lain

Nah, biar kamu makin semangat menggunakan aplikasi ini, NeuroNation dilengkapi dengan fitur chalenge. Dengan fitur ini kamu bisa menantang teman-teman kamu untuk saling berkompetisi.

Lumosity

Biarkan otak kamu jadi lebih pintar, ingatan lebih kuat, dan berpikir lebih kreatif dengan menggunakan aplikasi Lumosity. Aplikasi ini sangat bagus untuk melatih otak kamu.

Bahkan saking bagusnya, Lumosity menjadi salah satu apliaksi pilihan editor Google Play loh. Sudah tidak diragukan lagi deh pokoknya aplikasi yang satu ini.

Bukan cuma itu, ternyata Lumosity juga dikembangkan oleh sekelompok ilmuwan dan pengembang.

Mereka bekerjasama menemukan metode untuk membuat otak menjadi lebih aktif dan dituangkan ke dalam aplikasi Lumosity.

Elevate – Brain Training Games

Elevate telah di download lebih dari 15 juta kali. Dan salah satu aplikasi pilihan editor Google Play. Jadi kualitasnya tidak akan kalah dengan Lumosity.

Terdapat lebih dari 40 permainan yang dapat melatih otak kamu untuk berpikir, melatih fokus, melatih ingatan, dan lain-lain.

Ada juga fitur tracking. Dengan fitur ini, kamu bisa melihat prestasi yang sudah kamu capai. Meningkatnya kinerja otak mulai dari awal kamu menggunakan aplikasi ini sampai hari ini.

Peak – Brain Games & Training

Tidak jauh beda dengan 3 aplikasi android diatas, Peak juga bisa digunakan untuk melatih otak kamu biar makin pintar.

Peak menyediakan lebih dari 35 permainan untuk melatih memori, fokus, dan kemampuan problem solving kamu.

Dan kelebihan lainnya dari Peak adalah, aplikasi ini bisa digunakan saat offline.

Sangat cocok digunakan untuk kamu yang jarang bisa online. Bisa melatih otak, tapi ngga boros kuota.

Eidetic

Dari semua aplikasi, Eidetic adalah yang punya koleksi permainan paling banyak. Dan semua permainan tersebut akan membutuhkan konsentrasi.

Kamu diharuskan menggunakan otak secara maksimal. Mulai dari berpikir logis, konsentrasi, hingga kemampuan problem solving kamu akan meningkat seiring dengan setiap permainan yang kamu taklukan.

Eidetic ini 100% gratis dan tidak ada in-app purchases-nya loh. Ngga bikin kantong bolong.

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 881
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *