Tidak Lama Lagi Google Akan Blokir Iklan di Browser Chrome

google chrome 2 Tidak Lama Lagi Google Akan Blokir Iklan di Browser Chrome

Browser Chrome yang dikembangkan oleh Google memang menjadi salah satu browser yang paling banyak digunakan, makanya Google harus selalu melakukan pembenahan dan peningkatan agar pengguna Chrome bisa berselancar di dunia maya dengan aman dan menyenangkan. Nah, salah satu hal yang bakal dilakukan Google untuk memanjakan penggunanya adalah memblokir iklan yang tidak memenuhi kriteria yang sudah ditetapkan oleh Google.

Yap, Google melihat bahwa saat ini penggunaan add-on Ad-block di browser Chrome semakin meningkat dari waktu ke waktu. Makanya mereka berinisiatif untuk memblokir iklan yang dianggap mengganggu. Pemblokiran iklan tersebut ditujukan pada sebuah situs website yang tidak lulus “Standar Iklan yang Lebih Baik” yang sudah ditetapkan oleh Google.

google chrome Tidak Lama Lagi Google Akan Blokir Iklan di Browser Chrome

Nah, adapun iklan yang dianggap mengganggu oleh Google seperti iklan yang berkedip-kedip seperti animasi, iklan yang ukurannya besar sehingga memenuhi halaman situs web, serta iklan yang memutar video secara tidak terduga. Google menganggap bahwa iklan-iklan yang masuk dalam kriteria tersebut dianggap sebagai iklan yang mengganggu dan mereka akan memblokir iklan yang seperti itu.

Seandainya kamu adalah pemilik atau admin dari suatu situs website yang menampilkan iklan, maka kamu bisa menggunakan “Laporan Pengalaman Iklan Google” untuk menentukan iklan mana yang tidak sesuai kriteria “Standar Iklan yang Lebih Baik” yang sudah ditetapkan oleh Google. Apabila situs website statusnya sudah lolos maka Google akan menampilkan iklan seperti biasa. Namun jika statusnya gagal dalam jangka waktu 30 hari atau lebih, maka Google akan berhenti menampilkan iklan tersebut. Pemilik atau admin dari situs website tersebut bisa meminta revisi kepada Google agar nantinya iklan bisa ditampilkan lagi.

Google sendiri akan mulai memblokir iklan di browser Chrome dalam waktu dekat ini, tepatnya mulai tanggal 15 Februari besok.  Semoga dengan adanya pemblokiran iklan oleh Google membuat pengguna Chrome bisa menjelajah dunia maya dengan lebih nyaman lagi.

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *