Belum lama ini Xiaomi mengkonfirmasi jika mereka akan mengikuti ajang tahunan MWC 2018 yang bakal digelar di Barcelona. Untuk tahun 2018 ini ajang MWC bakal digelar dari tanggal 26 Februari hingga 1 Maret. Pada ajang tersebut Xiaomi diharapkan akan memperkenalkan smartphone flagship barunya, apalagi kalau bukan Xiaomi Mi7.
Sampai saat ini belum banyak bocoran terkait Xiaomi Mi7, hanya saja belum lama ini muncul bocoran yang diduga merupakan panel belakang Xiaomi Mi7. Apabila bocoran panel belakang tersebut adalah benar milik Xiaomi Mi7, maka bisa dipastikan jika smartphone ini nantinya bakal mengusung dua kamera belakang. Dua kamera tersebut akan ditemani oleh dua buah LED flash yang bisa membantu pengguna untuk memotret pada kondisi minim cahaya.
Selain itu di bawah LED flash terdapat sebuah lingkaran yang merupakan sensor sidik jari. Adanya sensor sidik jari yang diletakkan di panel belakang mengindikasikan bahwa smartphone flagship buatan Xiaomi ini akan mengusung desain full display seperti kebanyakan smartphone anyar saat ini. Untuk materialnya sendiri dikabarkan jika panel belakang Xiaomi Mi7 terbuat dari bahan kaca.
Bila sudah hadir nanti, diharapkan Xiaomi Mi7 bisa meneruskan kesuksesan Xiaomi Mi6, di mana smartphone tersebut banyak dilirik oleh konsumen lantaran menawarkan spesifikasi jempolan namun ditawarkan dengan harga yang cukup bersahabat.