Rilis Tidak Lama Lagi, Spesifikasi dan Penampakan Huawei MediaPad M5 Malah Sudah Beredar

Ajang tahunan Mobile World Congress (MWC) 2018 bakal digelar tidak lama lagi, dan dalam ajang tersebut para pabrikan teknologi akan memamerkan atau merilis produk teranyar mereka, tak terkecuali Huawei. Kabar yang berhembus belakangan ini mengatakan bahwa dalam ajang MWC 2018 Huawei tidak akan merilis produk berupa smartphone, melainkan malah produk berupa tablet.

Seperti yang kita ketahui, persaingan pasar tablet memang kurang ramai apabila dibandingkan dengan persaingan pasar smartphone. Namun ternyata hal itu tidak membuat Huawei gentar untuk terus menghadirkan tablet baru. Nah, untuk tahun ini Huawei akan merilis tablet anyarnya yakni MediaPad M5. Asyiknya lagi, sebelum tablet tersebut dirilis secara resmi, di dunia maya malah sudah beredar sedikit bocoran spesifikasinya dan juga penampakannya.

Apabila mengacu pada bocoran yang beredar, nantinya Huawei MediaPad M5 akan mengusung desain yang bisa dibilang cukup apik. Bodinya dikatakan terbuat dari bahan logam untuk memperkuat kesan premium pada tablet ini. Di bagian depan terdapat tombol home fisik dan ada kamera untuk selfie, sementara di bagian samping terdapat tombol pengaturan volume.

Untuk spesifikasinya sendiri dikabarkan bahwa Huawei MediaPad M5 akan mengusung RAM 4 GB. Selain itu terdapat pula memori penyimpanan internal berkapasitas 64 GB. Sayang masih belum diketahui chipset apa yang akan diusung oleh tablet baru buatan Huawei ini. Huawei MediaPad M5 juga dikabarkan bakal memiliki konektivitas LTE, Wi-Fi, dan Bluetooth.

Sayang, sampai sejauh ini baru itu saja bocoran terkait spesifikasi Huawei MediaPad M5. Masih ada beberapa spesifikasi lain yang belum bisa kita ketahui. Tapi mengingat tablet tersebut bakal rilis dalam waktu dekat, mending kita tunggu aja kehadirannya untuk mengetahui seperti apa spesifikasi lengkapnya.

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *