Sebenarnya di Google Play Store ada fitur khusus untuk mengupdate aplikasi secara otomatis. Jadi, semisal ada update dari semua aplikasi, maka semua aplikasi yang kamu install melalui Google Play Store akan terupdate secara otomatis. Tapi kadang kita hanya ingin mengupdate otomatis dari beberapa aplikasi tertentu.
Untungnya, hal tersebut memungkinkan untuk dilakukan. Caranya bisa kamu ikuti dibawah ini:
1. Pertama, buka Google Play Store di smartphone android kamu. Kemudian buka opsi “Aplikasi & game saya” yang terletak di bilah sisi. Terlihat seperti screenshot dibawah ini.
2. Kemudian akan muncul deretan aplikasi yang sudah kamu install di smartphone. Pilih salah satu aplikasi yang kamu inginkan. Dalam tutorial ini saya akn memilih aplikasi Dropbox Paper.
3. Kemudian sentuh tanda titik tiga yang ada dikanan atas. Lalu centang pilihan “Update otomatis”.
4. Selesai.
Sekarang setiap kali ada update dari aplikasi tersebut, maka aplikasi akan di update secara otomatis. Sedangkan aplikasi lainnya tidak akan di update secara otomatis.
Oh ya. Kamu bisa memilih beberapa aplikasi untuk di update secara otomatis. Dan game juga bisa ya.
Selamat mencoba.