Kenapa Sih Harus Dapat First Blood Di Mobile Legends? Berikut Ini 5 Alasannya

Kamu tentu sudah tidak asing lagi dengan istilah first blood. Biasanya host akan meneriakkan first blood ketika di awal permainan salah satu tim berhasil melakukan kill terlebih dahulu. Walaupun kelihatannya sepele, sebenarnya mendapatkan first blood banyak manfaatnya loh. Tidak percaya? Baca ulasan lengkapnya dibawah ini.

1. Membuat lawan takut

Kamu pasti pernah mengalaminya kan? Ketika lawan melakukan first blood dengan sangat cepat di pertempuran, maka kamu akan ketakutan dan berpikir bahwa mereka adalah tim yang pro.

Hal tersebut juga berlaku sebaliknya.

Jika tim kamu bisa mendapatkan first blood dalam waktu yang sangat cepat, maka tim lawan akan ketakutan dengan tim kamu dan menganggap tim kamu adalah lawan yang sangat berat bagi mereka.

2. Anggota tim lainnya jadi makin semangat

Selain membuat lawan jadi down, efek positif mendapatkan first blood adalah tim kamu akan jadi lebih optimis untuk memenangkan pertandingan.

Teman-teman kamu akan lebih semangat dalam bermain. Yang tentu ini adalah hal baik dan bisa mempermudah tim dalam meraih kemenangan.

Jadi, usahakan untuk mendapatkan first blood ya.

3. Bisa mencuri monster hutan lawan

Karena salah satu tim lawan meninggal, maka pertahanan mereka jadi lemah.

Kamu pun bisa mencuri monster hutan lawan. Dengan begitu kamu dan teman-teman bisa naik level dengan lebih cepat.

Apalagi jika yang mencuri monster hutan lawan ada marksman, akan lebih cepat lagi.

4. Hero lawan jadi lambat dalam naik level

Karena salah satu hero lawan wafat saat tim kamu mendapatkan first blood, maka hero tersebut perkembangannya jadi terganggu.

Dia akan jadi susah naik level dibandingkan teman-temannya yang lain. Tentu ini akan sangat menguntungkan tim kamu.

5. Bisa berkesempatan menghancurkan turret lawan lebih dulu

Keuntungan mendapatkan first blood berikutnya adalah kamu bisa berkesempatan untuk menghancurkan turret lawan lebih dulu.

Hal ini dikarenakan keseimbangan tim lawan terganggu, karena salah satu anggotanya telah mati.

Jadi kesempatan menang semakin terbuka lebar deh.

Nah, setelah membaca artikel ini, kamu tentu tahu bahwa mendapatkan first blood di Mobile Legends bisa sangat besar efeknya untuk tim. Mulai dari membangkitkan semangat tim hingga membuat mental lawan turun.

Jadi saat main Mobile Legends, usahakan untuk mendapatkan first blood ya.

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 881
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *