Vivo Y83, Smartphone Kelas Menengah-Bawah yang Punya “Poni” Telah Hadir Dalam Bocoran Spesifikasi

Salah satu pabrikan smartphone asal Tingkok, Vivo, dikabarkan tengah menggarap smartphone baru. Smartphone tersebut akan diberi nama Vivo Y83 dan bakal hadir sebagai sebuah smartphone kelas menengah-bawah. Menariknya, Vivo Y83 dikabarkan bakal punya “poni” layaknya iPhone X.

Nah, sebelum dirilis secara resmi, Vivo Y83 baru saja terlihat muncul di TENAA, dan oleh karena itu kita bisa mengulik seperti apa spesifikasi yang nantinya akan dimiliki oleh smartphone tersebut.

Yap, bila mengacu pada data yang ada di TENAA, nantinya Vivo Y83 bakal hadir dengan bentang layar seluas 6,22 inch. Layar tersebut memiliki resolusi HD+ dan untuk aspek rasionya sudah 18:9. Poni yang ada pada smartphone ini dimanfaatkan sebagai tempat untuk menempatkan kamera, speaker, dan sensor. Untuk desain bezel-nya sendiri terlihat tipis baik di sebelah kanan maupun kiri, sehingga tampilan smartphone ini terlihat cukup apik.

Beralih ke sektor kinerja, Vivo Y83 bakal menangandalkan prosesor octa-core 2 GHz sebagai otaknya. Prosesor tersebut akan disandingkan dengan RAM 4 GB. Sementara untuk media penyimpanan disediakan memori internal berkapasitas 64 GB. Selain itu terdapat pula baterai berkapasitas 3.180 mAh sebagai sumber dayanya.

Pada sektor kamera, smartphone ini dilengkapi dengan kamera selfie beresolusi 8 MP. Sedangkan untuk kamera utamanya memiliki resolusi 13 MP. Smartphone ini sendiri nantinya akan menjalankan OS Android 8.1 Oreo.  Sayangnya Vivo tidak akan memberikan fitur sensor sidik jari pada smartphone ini. Sebagai gantinya, Vivo akan menyematkan teknologi pengenalan wajah.

Bila sudah muncul di TENAA maka diharapkan smartphone ini akan hadir dalam waktu dekat. Kita nantikan saja kehadirannya.

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *