Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android

Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android 3 Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android

Saat ini sudah banyak aplikasi galeri di android memiliki fitur untuk menyembunyikan foto. Beberapa aplikasi galeri yang saya tahu sudah dilengkapi dengan fitur ini adalah Simple Gallery, Quick Pic, A+ Gallery, dan masih banyak lagi. Nah, terkadang ada yang tidak sengaja menyentuh tombol sembunyikan foto di galeri nya, dan tidak tahu bagaimana cara menampilkannya lagi.

Padahal, cara menampilkan foto dan video yang disembunyikan sangat mudah. Apalagi menggunakan aplikasi-aplikasi galeri yang saya sebutkan tadi.

Karena memang fitur sembunyikan dan tampilkan sudah ada secara default. Jadi sebenarnya mudah untuk diakses.

Nah, dalam artikel kali ini saya akan membuat tutorial singkat bagaimana cara menampilkan foto yang tidak sengaja disembunyikan.

Tutorial ini cocok untuk kamu yang tidak sengaja menyembunyikan foto dan video dari galeri, tapi tidak tahu bagaimana cara menampilkannya.

Oh, ya. Dalam tutorial kali ini saya menggunakan aplikasi Simple Gallery.

Untuk kamu yang menggunakan aplikasi galeri lain, bisa menyesuaikan. Karena sebenarnya fiturnya sama saja, mungkin perbedaannya hanya pada tata letak menu.

Langsung saja, berikut ini adalah cara menampilkan foto dan video yang disembunyikan di galeri android:

Pertama, buka aplikasi galeri kamu.

Kemudian sentuh tombol opsi, biasanya diwakili dengan tombol titik tiga di pojok kanan atas. Beberapa aplikasi galeri mungkin akan memiliki tampilan yang berbeda.

Yus Yulianto Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android 1 Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android

Setelah itu pilih menu “Temporarily show hidden”, atau “show hidden”, atau menu lain yang sejenis. Beberapa aplikasi mungkin berbeda.

Yus Yulianto Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android 2 Cara Menampilkan Foto yang Tidak Sengaja Disembunyikan Di Android

Selesai.

Sekarang foto dan video yang tadinya disembunyikan akan tampil kembali.

Untuk menampilkan foto dan video selamanya (tidak disembunyikan lagi) cukup sentuh dan tahan pada video, kemudian pilih opsi “Jangan sembunyikan”. Atau opsi semacamnya, sesuaikan saja dengan aplikasi galeri yang kamu pakai.

Mudah bukan?

Selamat mencoba.

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 880
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *