AnTuTu Ungkap Beberapa Spesifikasi Razer Phone 2, Seperti Apa?

Akhir tahun ini, tepatnya pada bulan Desember 2018, Razer dikabarkan bakal meluncurkan generasi penerus dari smartphone gaming miliknya. Yap, apalagi kalau bukan Razer Phone 2. Nah, sebelum resmi diluncurkan, kali ini smartphone tersebut malah sudah terlihat di AnTuTu, dan dengan begitu kita bisa mengetahui seperti apa spesifikasi yang nantinya akan diusung oleh Razer Phone 2.

Berhubung Razer Phone 2 akan terlahir sebagai sebuah smartphone gaming, maka sudah pasti jika smartphone ini nantinya akan dijejali dengan spesifikasi kelas atas. Mengacu pada informasi yang ada di AnTuTu, Razer Phone 2 akan mengandalkan kinerja dari chipset mutakhir buatan Qualcomm yakni Snapdragon 845. Selain itu, untuk menunjang performanya, Razer juga akan membenamkan RAM berkapasitas besar yaitu sebesar 8 GB.

Untuk mengurusi sektor grafis, smartphone ini bakal mengandalkan GPU Adreno 630. Salah satu hal yang bisa dibanggakan dari Razer Phone 2 adalah kapasitas memori internalnya yang sangat lega, mencapai 512 GB. Berbekal kapasitas penyimpanan selega itu, pengguna smartphone ini pasti bisa menyimpan berbagai jenis game yang disukainya.

Razer Phone 2 nantinya akan berjalan pada OS Android 8.1 Oreo. Smartphone ini juga akan mengusung layar beresolusi 1440 x 2560 piksel. Disebutkan bahwa panel layar yang digunakan adalah IPS IGZO Sharp yang merupakan panel layar berkualitas tinggi.

Sampai saat ini masih hanya sebatas itu saja informasi terkait Razer Phone 2. Masih banyak informasi lain yang belum kita ketahui terkait smartphone tersebut. Semoga saja ada bocoran informasi lain jelang kemunculannya beberapa bulan lagi. Kita tunggu saja.

via GSMArena

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *