Di penghujung akhir tahun ini Asus Indonesia memboyong beberapa smartphone anyar miliknya, salah satunya adalah Zenfone Max M2. Smartphone ini hadir dalam dua pilihan varian, yakni varian yang punya konfigurasi RAM 3 GB dan ROM 32 GB, serta varian yang punya konfigurasi RAM 4 GB dan ROM 64 GB.
Asus Zenfone Max M2 sendiri hadir dengan bentang layar seluas 6,3 inch beresolusi HD+. Layar tersebut punya aspek rasio 19:9 dan juga didesain memiliki notch alias poni seperti smartphone lain kebanyakan.
Pada sektor dapur pacu, Zenfone Max M2 mengandalkan kinerja dari chipset Snapdragon 632. Perangkat ini memiliki tiga slot. Dua slot merupakan slot untuk nano SIM card dan satu slot lagi untuk microSD. Sebagai penunjang kinerja, Asus membekali smartphone ini dengan baterai berkapasitas besar, mencapai 4.000 mAh.
Beralih ke sektor keamanan, Asus Zenfone Max M2 menawarkan fitur pemindai sidik jari yang diklaim sanggup membuka kunci hanya dalam jangka waktu 0,3 detik saja. Selain itu terdapat fitur keamanan berupa face unlock.
Sebagai media untuk menyalurkan hobi pengguna yang suka fotografi, smartphone ini dibekali dengan kamera utama berjumlah dua buah yang memiliki konfigurasi 13 MP dan 2 MP. Sementara untuk di bagian depan terdapat kamera beresolusi 8 MP yang bisa dimanfaatkan untuk swafoto.
Berbekal semua fitur di atas, Asus Zenfone Max M2 dijual dengan harga yang tergolong bersahabat. Bila ada yang berminat, Zenfone Max M2 varian RAM 3 GB ditawarkan seharga Rp2.299.000,00. Sedangkan untuk varian RAM 4 GB dibanderol pada harga Rp2.699.000.