BOTIKA X LINE INDONESIA, Chatbot Canggih yang Bisa Diandalkan Setiap Saat

Bisnis online di Indonesia identik dengan proses jual beli yang dilakukan melalui internet, atau lebih dikenal sebagai online shop. Yup, seseorang yang memiliki sebuah online shop berarti sedang menjalankan sebuah bisnis secara online. Tapi perilaku penjual dan pembeli di Indonesia ini sangat berbeda di luar sana. Proses transaksi antara penjual dan pembeli di Indonesia sangat sering terjadi melalui instant messenger, bukan melalui layanan e-commerce.

Bukan karena aneh, tapi saya lebih suka kata unik. Karena memang sudah seperti itu kultur masyarakat di Indonesia. Bisa jadi kamu sendiri pernah mengalaminya, kamu cari-cari barangnya di Instagram, lalu menghubungi penjualnya melalui LINE, setelah bertanya-tanya secukupnya kamu menyelesaikan transaksi melalui transfer bank. Semua aktivitas tersebut dilakukan oleh manusia, dari sisi penjual pun harus menyediakan beberapa admin untuk menyelesaikan hal tersebut.

Sayangnya, para admin ini juga punya daya tahan yang cukup terbatas, ketika order sedang ramai-ramainya, seorang admin bisa saja berkurang konsentrasinya lalu melakukan kesalahan yang bisa jadi fatal, misalnya salah menulis harga, salah merespon pesan pembeli satu dengan yang lainnya, atau yang nggak bisa dihindari adalah emosi yang tak tertahankan ketika menghadapi calon pembeli yang super bawel dan ribet, tapi nggak jadi beli. ☹

Permasalahan itu memang sudah seharusnya ada solusinya.

Pada hari Jumat, tanggal 1 Februari 2019  yang lalu, saya berkesempatan menghadiri peluncuran produk yang sangat menarik. Namanya BOTIKA COMMERCE, ini merupakan salah satu produk yang dikembangkan oleh startup BOTIKA yang berfokus pada pengembangan chatbot yang tersedia di beberapa platform instant messaging, salah satunya LINE. BOTIKA COMMERCE dirancang khusus untuk membantu para pemilik bisnis online agar lebih produktif, sehingga omzet meningkat.

Acara yang diselenggarakan BOTIKA yang bekerjasama dengan LINE INDONESIA ini, dihadiri juga oleh para pemilik bisnis online dengan berbagai macam jenis produk. Pada kesempatan ini pula mereka bisa mendapatkan penjelasan langsung dari pengembang bagian teknis BOTIKA, menyampaikan saran dan permasalahan yang selama ini mereka hadapi dalam menjalankan bisnis. Untuk itu, chatbot dari BOTIKA dapat dikembangkan lebih canggih lagi.

Ritsah Quranis – LINE INDONESIA

Botika dilengkapi kemampuan dalam mengatur proses tanya-tanya, pilih produk, hingga terakhir konfirmasi pembayaran. Sehingga chatbot dari BOTIKA ini bisa menjawab FAQ atau pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan pembeli. Tentu jawabannya bisa ditentukan oleh penjualnya dong.

Chatbot canggih ini hadir untuk membantu meringankan pekerjaan sekaligus meningkatkan produktivitas dengan beberapa fitur keren sebagai berikut:

– Berjalan 24 jam dalam 7 hari nonstop: kapan pun pembeli bertanya, chatbot dari Botika siap menjawab

– Katalog produk: admin bisa memajang katalog produk yang tampilannya cakep dan interaktif, jadi di situ pembeli bisa langsung pilih melalui tombol tanpa harus menulis manual

– Jawab FAQ: admin bisa mengatur jawaban untuk beberapa pertanyaan yang paling sering ditanyakan, penting banget kan ini, karena setiap calon pembeli pasti akan bertanya hal yang sama setiap harinya

– Rekap: pemilik bisnis online mendapatkan rekap penjualan lengkap dengan data pelanggan secara otomatis

– Pemilik bisa menjalankan bisnis dengan admin yang minimalis, bahkan bisa dijalankan sendirian

Ahmad Noor Arief – DAGADU DJOKDJA

Pada acara tersebut juga hadir Ahmad Noor Arief selaku pemilik DAGADU DJOKDJA, sebuah brand merchandise khas Yogyakarta yang telah berdiri selama 25 tahun, beliau berbagi pengalaman menggunakan @masdab, yaitu akun id LINE @ DAGADU yang dirancang oleh chatbot dari BOTIKA yang terintegrasi dengan LINE. @masDab telah berjalan dengan baik dan bisa digunakan untuk melayani order dari pembeli. Saya pun penasaran, akhirnya saya coba untuk membeli kaos DAGADU melalui @masdab. 😀

Botika berjalan melalui akun LINE@, jadi nggak ada perubahan pada sisi pembeli,  nggak perlu pasang aplikasi tambahan. Langsung aja di-chat. Botika sangat interaktif ketika diajak chatting, @masdab-nya DAGADU misalnya, saya tinggal ikuti flow-nya melalui menu yang ditampilkan.

Menu utama bisa dibuat sangat menarik, sehingga calon pembeli bisa dengan mudah memilih produk dalam katalog.

Pemilihan ukuran dan warna untuk produk kaos disajikan dengan menu interaktif. Calon pembeli cukup memilih tombol yang tersedia.

Penjual bisa memberikan pilihan jasa pengiriman dan paketnya, lalu proses konfirmasi pembayarannya juga tinggal kirim bukti transfernya. Gampang banget!

Proses transaksi melalui Botika sangat cepat karena balasan sangat responsif. Hanya saja fitur integrasi dengan bank lokal belum tersedia, jadi ketika mau melakukan pembayaran, saya harus keluar dari aplikasi LINE dan melakukan pembayaran dengan aplikasi mobile banking. Tapi menurut pihak Botika, integrasi dengan bank lokal sedang dikembangkan. 😀 Wah, bakal praktis banget nih.

Di era yang serba cepat dan nonstop ini, kemampuan melayani order dari para pembeli secara cepat merupakan salah satu syarat wajib yang harus dimiliki sebuah online shop, Fast Response kalau bahasa emak-emak yang suka belanja. 😀

Botika hadir untuk menyelesaikan berbagai permasalahan yang saat ini sering dialami para pemilik online shop, chatbot ini dijamin fast response, mau dihubungi kapan pun pasti jawab, dan pastinya jauh lebih nyaman karena pesannya interaktif.

Kalau kamu punya online shop, langsung aja deh daftar dan biarkan chatbot yang melayani calon pembeli dengan cekatan. ?

Taufiq Hasan

Taufiq Hasan

Total posts created: 294
Blogger dengan badan besar, paha besar dan kempol besar. Bisa menulis dengan sebelas jari, sedikit menulis kode, lebih banyak menulis artikel dan status Facebook.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *