Wajib Tahu! Berikut Alur Pendaftaran SNMPTN 2022

Berikut Alur Pendaftaran SNMPTN 2022
Berikut Alur Pendaftaran SNMPTN 2022

LTMPT sebagai salah satu Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi secara resmi menutup akses registrasi akun sekolah untuk SNMPTN 2022 pada Kamis, 10 Februari 2022 pukul 15.00 WIB. Namun begitu, registrasi akun LTMPT untuk siswa masih dibuka hingga 15 Februari 2022.

Sebagaimana melansir dari akun resmi Instagram LTMPT bahwasanya jumlah sekolah yang memenuhi syarat registrasi LTMPT dalam SNMPTN 2022 sebanyak 22.287 sekolah. Lalu, jumlah siswa eligible untuk SNMPTN 2022 sebanyak 847.069 siswa.

Sedikit mengingatkan bahwa jalur SNMPTN hanya dapat dilakukan berdasarkan hasil penelusuran prestasi akademik dan atau portofolio calon mahasiswa. Oleh karenanya siswa yang dapat mendaftar SNMPTN hanya mereka yang sudah memiliki akun LTMPT. Jadi pastikan bahwa Anda sudah memiliki akun LTMPT dan sudah menyimpannya secara permanen.

Untuk menyimpannya secara permanen, setiap siswa harus login ke portal resmi LTMPT melalui alamat portal.ltmpt.ac.id, kemudian simpan akun Anda secara permanen. Proses penyimpanan akun LTMPT ini dapat Anda lakukan pada 8 Februari 2022 Pukul 15.00 WIB, hingga 15 Februari 2022 pukul 15.00 WIB.

Nah, jika Anda sudah memiliki akun LTMPT dan menyimpannya secara permanen, maka saatnya Anda juga harus memahami secara detail tentang alur pendaftaran SNMPTN yang akan dimulai pada tanggal 14-28 Februari 2022 mendatang.

Berikut Alur Pendaftaran SNMPTN 2022

  1. Registrasi akun LTMPT Sekolah (Ditutup 10 Februari 2022)
  2. Registrasi akun LTMPT Siswa (Semua siswa kelas 12, ditutup 15 Februari 2022)
  3. Pengisian PDSS (Pangkalan Data Sekolah dan Siswa)
  4. Pendaftaran SNMPTN dengan pilihan PTN dan Program Studi. Dalam hal ini pendaftar hanya boleh memilih paling banyak 2 PTN.
  5. Unggah portofolio siswa
  6. Seleksi jalur SNMPTN (hal in berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh masing-masing PTN)
  7. Pengumuman kelulusan SNMPTN 2022.

Cara Mudah Mengetahui Daya Tampung PTN pada SNMPTN 2022

  1. Buka laman sidata-ptn.ltmpt.ac.id
  2. Cek daftar PTN yang tersedia, ada total 85 PTN yang terdaftar
  3. Pilih PTN yang ingin Anda cek
  4. Klik pada tombol “Lihat Prodi” sesuai PTN yang sudah Anda pilih
  5. Terdapat dua pilihan kelompok prodi, yaitu Soshum dan Saintek
  6. Data akan menampilkan informasi nama PTN, jumlah prodi, dan alamat website, pada judul data.
  7. Selain itu, informasi dalam kolom tersebut juga terdiri dari kode PTN, naman PTN, Jenjang pendidikan, daya tampung 2021, peminat 2020, dan jenis portofolio.
Budi Van Dijk

Budi Van Dijk

Total posts created: 366
Lucas Budi Van Dijk, geek teknologi dan gadget, ngasih insight soal dunia digital dengan gaya santai. Di blog dan sosmed, dia ulas gadget terbaru, kasih tips, dan bahas dampak teknologi. Lucas juga peduli sama balance antara digital dan alam, sering 'disconnect' buat nikmatin alam. Cerita Lucas bukan cuma soal gadget, tapi gimana teknologi bikin hidup kita lebih baik.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *