Kata orang, kalo tak pandai pandai melakukan inovasi, maka akan tenggelam ditelan jaman. Mungkin seperti itulah yang kini sedang bikin galau pihak Facebook. Tidak ingin mengalami nasib sama seperti pioneer mereka terdahulu ( Friendster ), kini Facebook tengah menjajagi untuk melakukan inovasi terbaru pada fitur yang mereka miliki. Setelah sukses dengan fitur yang ada, yaitu tombol Like & Share, kabarnya, Facebook sedang mempersiapkan empat fitur baru berupa tombol, yang secara fungsi mirip mirip tombol pendahulunya, yaitu Like & Share.
Apa aja sih tombol yang bakal dirilis? Menurut beberapa sumber terdekat Facebook, tombol tersebut diantaranya adalah Read, Listened, Watched, dan Want. Namun belum bisa dipastikan, apakah keempat tombol yang masih berupa rumor tersebut akan disandingkan dengan tombol pendahulunya atau tidak, dan apakah nantinya dengan kehadiran tombol tersebut akan mempengaruhi performance dari tombol yang sudah ada? Belum bisa dijawab dengan pasti, karena si Boss kayaknya masih ngebahas tentang baik buruknya keberadaan tombol tersebut.
Namun diluar sono udah ramai jadi bahan obrolan seputar isu tersebut. Bahkan menurut analisis social media dari beberapa komunitas jejaring social, tombol tombol tersebut nantinya bakal terintegrasi dengan beberapa fitur yang berhubungan dengan e-commerce, secara sekarang Facebook kan udah makin gede, jadi harus pinter pinter tuh si Marck memanfaatkan jejaring social miliknya untuk keperluan bisnis, namun jangan lupa ya boss, untuk tetap menjadi yang nomor satu dan berguna bagi semua orang. Kita tunggu aja, kira kira tombolnya jadi dirilis ga ya, atau cuman rumor untuk menarik minat para penggunanya yang konon udah mulai mengalami penurunan karena fiturnya yang terlalu monoton.
masih menunggu tombol ‘I don’t care’, ‘booo’ dan ‘maksud loe!’