Akhirnya iOS 8 Beta 5 dirilis Bero

Wi-Fi Calling
Wi-Fi Calling

Nah ini kabar yang mungkin ditunggu-tunggu sama para penggila Apple,apalagi kalo bukan dirilisnya OS terbaru buat iDevice. Setelah sebelumnya Apple merilis iOS 8 beta 4, sekarang saatnya Apple merilis iOS 8 beta 5. Rilisan iOS 8 beta 5 tersebut masih diutak-utik sama para developer bero, yah buat mengetahui perubahan-perubahan apa aja yang ada di iOS ini.Tapi tenang aja, tim NGONOO udah berhasil menemukan informasi tentang perubahan-perubahan yang ada di iOS 8 beta 5 ini bero, dan akan diinfokan buat kalian pembaca setia NGONOO. Tapi sekedar info singkat aja nih bero, di iOS 8 beta 5 ini gak banyak terjadi perubahan dari iOS 8 beta 4, jadi perubahannya cuma dikit gitu. Daripada penasaran yuk mari dilihat apa aja yang berubah di iOS 8 beta 5 ini.

1. QuickType toggle

QuickType toggle
QuickType toggle via Cult of Mac

QuickType sudah diganti namanya menjadi hanya Predictive saja setelah ajang WWDC. Fitur ini bisa ditoggle hanya dengan cara swipe-up di keyboard iDevice gitu bero. Atau bisa juga dengan cara lain, yaitu dengan cara menekan dan menahan ikon emoji di keyboard untuk memunculkan Predictive keyboard toggle yang baru diupdate.

2. iCloud Photo Optimization

iCloud Photo Optimization
iCloud Photo Optimization via Cult of Mac

Bagi kalian yang menggunakan iCloud Photo Library, iOS 8 beta 5 ini memberikan opsi Optimize iPhone Storage hanya dengan cara menggunakan “device-optimized versions”. Atau kalian juga bisa memilih pilihan “Download and Keep Originals” kalo kalian tidak khawatir tentang besarnya space yang dibutuhkan oleh foto-foto yang ada di iDevice.

3. Faster Spotlight

Faster Spotlight
Faster Spotlight via Cult of Mac

Kalo kalian ingin memunculkan spotlight, sekarang akan terasa sangat cepat bero. Spotlight ini bisa kalian muculkan dengan cara menarik kebawah pada layar iDevice.

4. Icon Baru di Health.app

Ikon Baru di Health app
Ikon Baru di Health app via Cult of Mac

Selain adanya tambahan opsi baru di menu Medical ID, pada iOS 8 beta 5 ini juga mengubah ikon bentuk badan yang ada di menu Health.app. Sekarang ikon baru tersebut berbentuk badan laki-laki yang berwarna kuning, malah kayak boneka vodoo ya bero.

5. Ikon iClouds

Ikon iCloud
Ikon iClouds via Cult of Mac

Pada iOS 8 beta 5 ini ada perubahan ikon yang diberikan Apple untuk ikon iCloud, ikon Backup, maupun ikon Keychain. Sekarang semua ikon tersebut berwarna biru dengan kombinasi warna putih pada gambar ikonnya.

6. Wi-Fi Calling

Wi-Fi Calling
Wi-Fi Calling via Cult of Mac

Saat kalian menggunakan fitur Wi-Fi Calling ini, menu bar yang ada di sebelah atas display iPhone/iPad akan menampilkan nama dari network yang kalian pakai, tapi berhubung masih beta jadi layanan ini masih khusus tersedia untuk T-Mobile asal Amerika sana bero.

Itu aja bero perubahan-perubahan yang ada di iOS 8 beta 5 ini, nampaknya versi final iOS 8 yang akan dirilis resmi oleh Apple juga tidak akan jauh beda dengan iOS 8 beta 5 ini. Atau mungkin bisa jadi versi finalnya bakalan lebih kece lagi, kita tunggu aja bero jika iOS 8 udah resmi dirilis besok.

 

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *